Detail Cantuman Kembali
REZA RIZALDY MUTTAQIN - Personal Name

STUDI TENTANG KONTRIBUSI KALTIM POST DALAM MEWUJUDKAN GOOD GOVERNANCE PADA PEMERINTAH KOTA SAMARINDA

RINGKASAN


Reza Rizaldy Muttaqin, Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana kontribusi Kaltim Post dalam membantu pemerintah kota Samarinda mewujudkan sistem tata pemerintahan yang baik (good governance) berdasarkan empat prinsip, yakni transparansi, akuntabilitas, partisipasi dan daya tanggap.
Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui purposive sampling dan accidental sampling dengan key informan adalah pimpinan redaksi Kaltim Post, serta responden adalah para pelanggan di Kaltim Post setiap harinya.
Berdasarkan penelitian dapat diketahui bahwa Kaltim Post memberikan kontribusi yang cukup signifikan kepada pemerintah kota Samarinda dalam perwujudan good governancenya. Perkembangan kontribusi Kaltim Post sendiri sudah berjalan sejak resmi didirikan. Seperti adanya halaman advertorial Pemkot Samarinda, mengawasi proses relokasi pedagang kaki lima (PKL), Membuat forum diskusi mengenai kemacetan di Samarinda, dan kontribusi melalui halaman Halo netizen untuk meningkatkan responsivitas Pemkot Samarinda dalam menerima keluhan masyarakat. Tanggapan masyarakat juga sudah cukup baik. Warga terbantu untuk mengawasi dan memantau perkembangan proses pembangunan pemerintah dengan berita dari Kaltim Post. Namun, masih ada berita-berita yang bersifat terlalu memojokkan pemerintah dan permasalahan data yang kurang lengkap serta sulit dimengerti. Hanya saja masih ada kontribusi yang belum maksimal dalam pelaksanaaannya, seperti halaman Halo Netizen yang belum efektif.

Kata kunci : good governance, Kaltim Post, Samarinda

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul STUDI TENTANG KONTRIBUSI KALTIM POST DALAM MEWUJUDKAN GOOD GOVERNANCE PADA PEMERINTAH KOTA SAMARINDA
Pengarang REZA RIZALDY MUTTAQIN - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2015
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua