Detail Cantuman Kembali
RINANDA WIDIASARI - Personal Name

ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL DAN KELELAHAN KERJA PADA PEKERJA PT. GAPURA ANGKASA BALIKPAPAN UNIT OPERATION

ABSTRAK
PT. Gapura Angkasa adalah perusahaan yang menangani kegiatan ground handling dengan salah satu unitnya adalah unit operation. Unit operation terbagi ke dalam lima sub unit yaitu flight operator officer, departure control, load control, ramp handling, dan loading master. Pekerjaan dalam unit operation menuntut pekerjanya untuk selalu memantau dan mengingat serta bekerja dengan waktu terbatas yang dapat menimbulkan beban kerja terutama beban kerja mental. Selain itu, pekerja yang bekerja di lapangan dengan cuaca panas maupun hujan tentu saja menimbulkan kelelahan kerja. Tidak adanya perbedaan pemberian tugas terhadap pekerja perempuan dan laki-laki dirasa perlu untuk dilakukan penelitian terhadap perbedaan beban kerja mental dan kelelahan kerja yang dirasakan oleh pekerja perempuan dan laki-laki.
Pengukuran beban kerja mental menggunakan metode NASA-Task Load Index dan pengukuran kelelahan kerja menggunakan metode Subjective Self Rating Test yang diberikan kepada seluruh pekerja dalam unit operation sebanyak 34 orang yang terdiri dari 6 perempuan dan 28 laki-laki. Pengujian perbedaan beban kerja mental dan kelelahan kerja yang dirasakan oleh pekerja perempuan dan laki-laki menggunakan uji-t independen. Hasil penelitian yang diperoleh pekerja unit operation adalah sub unit flight operator officer sebesar 73,07 termasuk kategori tinggi, sub unit departure control sebesar 80,00 termasuk kategori tinggi sekali, sub unit load control sebesar 73,87 termasuk kategori tinggi, sub unit ramp handling sebesar 74,79 termasuk kategori tinggi, dan sub unit loading master sebesar 74,33 termasuk kategori tinggi.
Kelelahan kerja yang diperoleh pekerja unit operation adalah sub unit flight operator officer sebesar 33 termasuk kategori sedang, sub unit departure control sebesar 40 termasuk kategori sedang, sub unit load control sebesar 36 termasuk kategori sedang, sub unit ramp handling sebesar 40 termasuk kategori sedang, dan sub unit loading master sebesar 39 termasuk kategori sedang. Hasil yang didapatkan berdasarkan pengujian statistik adalah terdapat perbedaan masing-masing beban kerja mental dan kelelahan kerja antara pekerja perempuan dan laki-laki. Rekomendasi usulan yang dapat diberikan adalah pembagian menangani pesawat yang akan melakukan keberangkatan dan kedatangan, penambahan sumber daya manusia, tempat istirahat memadai, penambahan alat dan perlengkapan bekerja, dan pemberian kebijakan untuk pekerja perempuan.
Kata Kunci: Operation, Jenis Kelamin, NASA-Task Load Index, Subjective Self Rating Test

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL DAN KELELAHAN KERJA PADA PEKERJA PT. GAPURA ANGKASA BALIKPAPAN UNIT OPERATION
Pengarang RINANDA WIDIASARI - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2016
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua