Detail Cantuman Kembali
Riski Seftiani - Personal Name

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DATA LANSIA PADA PUSKESMAS TELUK DALAM KECAMATAN TENGGARONG SEBERANG BERBASIS WEB

ABSTRAK
RISKI SEFTIANI, 2016. Sistem Informasi Manajemen Data Lansia Pada Puskesmas Teluk Dalam Kecamatan Tenggarong Seberang Berbasis Web. Skripsi program studi Teknik Informatika, dibimbing oleh pembimbing (I) Muh. Ugiarto, M.Si., dan pembimbing (II) Ummul Hairah, MT. Puskesmas (Pusat Kesehatan Masyarakat) adalah organisasi fungsional yang menyelenggarakan upaya kesehatan yang bersifat menyeluruh, terpadu, dan merata. Sebagai salah satu bentuk layanannya puskesmas memiliki program wajib yaitu kegiatan posyandu lansia yang biasa dilakukan setiap bulan. Dalam satuwilayah kerja puskesmas menangani dua belas desa yang setiap desa memiliki kader-kader posyandu yang nantinya akan mengirimkan hasil kegiatan posyandu berupa data jumlah peserta lansia yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan posyandu lansia. dari data tesebut akan dimonitoring perkembangannya oleh petugas puskesmas induk sehingga menghasilkan evaluasi sebagai acuan tindak lanjut kinerja pengembangan kegiatan posyandu yang berupa pemantauan gizilansia. Didalam kegiatan posyandu lansia ini terdapat beberapa kendala diantaranya pendataan pemeriksaan kesehatan lansia pada posyandu lansia masih dilakukan secara konvensional dan masih menggunakan alat bantu hitung dalam melakukan perhitungan indeks massa tubuh. Penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi dan studi literature dalam pengumpulan data. Pengembangan sistemnya menggunakan metode waterfall. Pemodelan analisis dan desain menggunakan bahasa pemograman PHP dan database server MySQL. Metode pengujian menggunakan pengujian balckbox dan analisis hasil dengan pegujian beta. Hasil penelitian ini adalah sebuah sistem data lansia berbasis website yang dapat memudahkan para petugas dan kader dalam pendataan lansia, perhitungan indeks massa tubuh, dan monitoring hasil indeks massa tubuh. Keseluruhan fungsi sistem telah berjalan dengan benar, dan analisis hasil kuisioner menunjukkan sistem ini memiliki interface yang menarik sebesar 94%, sistem dapat membantu petugas dan kader sebesar 96%, kemudahan dalam penggunaan (user friendly) sebesar 92%, Kesesuaian informasi sebesar 80% dan kelayakan sistem sebesar 84%.
Kata Kunci : Sistem Informasi, Posyandu, Puskesmas.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DATA LANSIA PADA PUSKESMAS TELUK DALAM KECAMATAN TENGGARONG SEBERANG BERBASIS WEB
Pengarang Riski Seftiani - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2016
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua