Detail Cantuman Kembali
KAMALIA PANTALISA - Personal Name

ANALISIS BALANCED SCORECARD SEBAGAI ALAT PENGUKURAN KINERJA PADA CV YAMAHA SINAR UTAMA HIDAYATULLAH SAMARINDA

RINGKASAN
Kamalia Pantalisa, “Analisis Balanced Scorecard Pada CV Yamaha Sinar Utama Hidayatullah Samarinda” dibawah bimbingan Bapak Cornelius Rantelangi dan Ibu Anisa Kusumawardani.
Balanced Scorecard menggambarkan adanya keseimbangan antara ukuran keuangan dan nonkeuangan, antara tujuan jangka pendek dan tujuan jangka panjang, antara indikator lagging dan indikator leading. Dengan
menerapkan konsep Balanced Scorecard para manajer perusahaan akan mampu mengukur bagaimana unit bisnis mereka melakukan penciptaan nilai saat ini dengan tetap mempertimbangkan kepentingan-kepentingan di masa yang akan datang.
Rumusan masalah dari penelitian ini adalah: Bagaimana kinerja CV Yamaha Sinar Utama Hidayatullah Samarinda selama tahun 2012 dan 2013 jika diukur dengan menggunakan konsep Balanced Scorecard. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja CV Yamaha Sinar Utama Hidayatullah Samarinda tahun 2012 dan 2013 dilihat dari konsep Balanced Scorecard.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan: (1) Perspektif Keuangan (Financial Perspective) CV Yamaha Sinar Utama pada tahun 2012 cukup baik, sedangkan pada tahun 2013 masih kurang baik. Pada tahun 2013 perusahaan masih belum mampu mengoptimalkan penggunaan aset untuk menghasilkan tingkat penjualan dan kembalian investasi yang lebih tinggi. Demikian pula dengan persentase pertumbuhan penjualan tahun 2013 yang lebih rendah dari tahun sebelumnya. Persentase ROIdan persentase profit margin juga masih rendah. (2) Perspektif Pelanggan (Customer Perspective) CV Yamaha Sinar Utama tahun 2012 dan 2013 cukup baik. Persentase Customer Rettention cukup tinggi, walaupun persentase Customer Acquisition sempat mengalami penurunan. (3) Perspektif Proses Bisnis Internal (Internal Business Process Perspective) CV Yamaha Sinar Utama tahun 2012 dan 2013 cukup baik, karena setiap tahunnya perusahaan selalu mampu memberikan penambahan jenis produk baru. (4) Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan (Learning and Growth Perspective) CV Yamaha Sinar Utama tahun 2012 dan 2013 cukup baik, hal ini dilihat dari persentase pelatihan karyawan yang meningkat dan produktivitas karyawan yang cukup tinggi serta jumlah karyawan keluar setiap tahun yang sangat sedikit.
Kata Kunci : Balanced Scorecard, Perspektif Keuangan, Perspektif Pelanggan, Perspektif Proses Bisnis Internal, Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS BALANCED SCORECARD SEBAGAI ALAT PENGUKURAN KINERJA PADA CV YAMAHA SINAR UTAMA HIDAYATULLAH SAMARINDA
Pengarang KAMALIA PANTALISA - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2015
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua