HUBUNGAN KELUARGA SADAR GIZI (KADARZI) DENGAN STATUS GIZI BALITA DI WILAYAH PUSKESMAS BENGKURING SAMARINDA UTARA TAHUN 2008
ABSTRAK
Hubungan Keluarga Sadar Gizi (KADARZI) dengan Status Gizi Balita di wilayah Puskesmas Bengkuring Samarinda Utara tahun 2008
Provinsi Kalimantan Timur terdiri dari 13 kabupaten, pada tahun 2005 jumlah rumah tangga kadarzi 21,2 % dan jumlah rumah tangga tidak kadarzi 78,8%. Sedangkan Samarinda yang merupakan kotamadya Kalimantan Timur terdiri dari 5 kecamatan, pada tahun 2005 jumlah rumah tangga kadarzi 24,6% dan yang tidak kadarzi 75,4%. Kadarzi merupakan keluarga yang mampu mengenal, mencegah dan mengatasi masalah gizi di tingkat keluarga atau rumah tangga melalui perilaku menimbang berat
badan secara teratur, memberikan ASI eksklusif kepada bayi selama 6 bulan, makan beraneka ragam, memasak menggunakan garam beryodium, dan kebiasaan sarapan atau makan pagi Jenis penelitian yang digunakan analitik observasional dengan metode cross sectional, tempat dan waktu penelitian dilaksanakan di wilayah Puskesmas Bengkuring pada Bulan Oktober tahun 2008 dengan jumlah sampel 140 balita. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan pengukuran status gizi (berat badan, tinggi badan, umur).
Analisis data yang digunakan adalah univariat dan bivariat. Berdasarkan hasil penelitian di wilayah Puskesmas Bengkuring Samarinda tahun 2008 terdapat jumlah KADARZI sebesar 48,6% dan tidak KADARZI sebesar 51,4%, dengan hasil uji statistik nilai P = 0.003
Ketersediaan
Detail Information
Judul | HUBUNGAN KELUARGA SADAR GIZI (KADARZI) DENGAN STATUS GIZI BALITA DI WILAYAH PUSKESMAS BENGKURING SAMARINDA UTARA TAHUN 2008 |
---|---|
Pengarang | CARINA PRAMADITA - Personal Name |
No. Panggil | |
Subyek | |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2009 |
Penerbit | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Jurusan | |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY