STUDI TENTANG PENDIDIKAN DAN PELATIHAN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS APARATUR PENGELOLAAN ARSIP DAERAH DI KANTOR PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN KOTA TARAKAN
RINGKASAN
MIRZA FARINA, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Mulawarman 2009. Judul skripsi Studi Tentang Pendidikan dan Pelatihan Dalam Meningkatkan Kualitas Aparatur Pengelolaan Arsip Daerah Di Kantor Perpustakaan dan Kearsipan Kota Tarakan. Dibawah bimbingan Drs.DB.Paranoan,M.Si dan Drs.H.Burhanudin,M.Si
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pendidikan dan pelatihan (Diklat) dalam meningkatkan kualitas aparatur dan untuk mendapatkan gambaran mengenai pendidikan dan pelatihan yang telah dilaksanakan dalam meningkatkan kualitas aparatur pada Kantor Perpustakaan dan Kearsipan Kota Tarakan. Dengan variabel yang diteliti yaitu bagaimana pelaksanaan pendidikan dan pelatihan dalam meningkatkan kualitas aparatur dengan indikator :
1. Pendidikan formal
2. Pendidikan dan pelatihan perjenjangan struktural
3. Pendidikan dan pelatihan teknik fungsional
Dalam penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh melalui responden dengan tanya jawab secara langsung yang telah dipersiapkan sebelumnya oleh peneliti dan data sekunder yang diperoleh melalui laporan hasil evaluasi, arsip-arsip dan dokumen yang ada pada Kantor Perpustakaan dan Kearsipan Kota Tarakan.
Teknik pengumpulan data dengan melakukan studi atau penelitian keperpustakaan (library research) dan penelitian lapangan (field work research), yaitu dengan melakukan pengumpulan data, melalui kegiatan observasi dan pengamatan secara langsung pada objek penelitian, serta mengadakan wawancara dengan key informan untuk mendapatkan informasi yang lebih jelas dan lengkap sesuai dengan fokus yang dibutuhkan dalam penelitian. Sumber data diperoleh adalah dengan menggunakan Teknik Purposive Sampling.
Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, yaitu analisis data model interaktif. Yang diawali dengan proses pengumpulan data, penyederhanaan data (data reduction), penyajian data (data display) dan penarikan kesimpulan (conclution drawing).
Dari hasil penelitian diperoleh gambaran bahwa secara umum, pelaksanaan pendidikan dan pelatihan pengelolaan arsip di Kantor Perpustakaan dan Kearsipan Kota Tarakan berjalan dengan cukup baik. Akan tetapi, masih ada beberapa hal yang belum sepenuhnya dapat dilaksanakan dan dikerjakan seluruhnya secara sempurna, karena masih memiliki hambatan-hambatan yang ditemukan didalam pelaksanaanya, seperti kurangnya dana operasional dan kurangnya koordinasi dengan pihak-pihak terkait.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | STUDI TENTANG PENDIDIKAN DAN PELATIHAN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS APARATUR PENGELOLAAN ARSIP DAERAH DI KANTOR PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN KOTA TARAKAN |
---|---|
Pengarang | MIRZA FARINA - Personal Name |
No. Panggil | |
Subyek | |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2009 |
Penerbit | |
Jurusan | |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY