IMPLEMENTASI FUZZY LOGIC PADA FITUR PENDETEKSI GETARAN DAN GERAKAN PROTOTIPE SMODE GUNA PENINGKATAN SISTEM KEAMANAN SEPEDA MOTOR
Seiring dengan meningkatnya kasus pencurian kendaraan bermotor, diperlukan sistem keamanan yang lebih efektif pada sepeda motor. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan fitur pendeteksi getaran dan gerakan pada Prototipe Smart Motorcycle Detector (SMODE) dengan menggunakan Wireless Sensor Network (WSN) dan logika fuzzy serta sensor MPU-6050. Metode yang digunakan adalah logika fuzzy mamdani dengan bantuan library eFLL. Data yang diperoleh dari sensor dianalisis untuk menentukan status keamanan motor, berupa aman, siaga, atau bahaya. Pengujian dilakukan dengan menggunakan metode black box testing dan evaluasi menggunakan confusion matrix. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem berhasil mendeteksi perubahan gerakan dan getaran, serta mampu menentukan status keamanan motor secara real-time dan dapat mengirimkan notifikasi status keamanan motor ke aplikasi SMODE melalui protokol MQTT. Confusion matrix menunjukkan kinerja yang sangat baik dengan akurasi 98,92%, serta nilai presisi 81%, recall 97%, dan F1-score sebesar 86%. Hasil analisis menunjukkan bahwa implementasi logika fuzzy dapat menafsirkan perubahan data sensor MPU-6050 dengan sangat baik, sehingga meningkatkan respons sistem terhadap potensi ancaman. Dampak dari hasil penelitian ini adalah peningkatan efektivitas sistem keamanan sepeda motor, khususnya dalam menghadapi potensi pencurian, yang merupakan masalah serius di masyarakat. Dengan demikian, penelitian ini memberikan kontribusi signifikan dalam pengembangan teknologi keamanan kendaraan.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | IMPLEMENTASI FUZZY LOGIC PADA FITUR PENDETEKSI GETARAN DAN GERAKAN PROTOTIPE SMODE GUNA PENINGKATAN SISTEM KEAMANAN SEPEDA MOTOR |
---|---|
Pengarang | Herni Suhartati - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI HER i 2025 |
Subyek | Fuzzy Logic Black Box Testing Smart Motorcycle Detector Wireless Sensor Network MPU-6050 |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2025 |
Penerbit | Fakultas Teknik |
Jurusan | Informatika |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY