IMPLEMENTASI METODE DOUBLE MOVING AVERAGE DAN DOUBLE EXPONENTIAL SMOOTHING PADA PRODUKSI DAGING TERNAK SAPI KALIMANTAN TIMUR
Berdasarkan data Kementerian Pertanian, peramalan produksi dan konsumsi daging sapi di Indonesia pada tahun 2023 menunjukkan defisit. Produksi daging sapi nasional diperkirakan sebesar 443,49 ribu ton, sedangkan konsumsi nasional mencapai 745,96 ribu ton, sehingga terjadi defisit sebesar 302,47 ribu ton. Mengacu pada data Ditjen PKH, Kalimantan Timur menempati peringkat ke-17 dalam produksi daging sapi di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan metode Double Moving Average (DMA) dan Double Exponential Smoothing (DES) dalam meramalkan produksi daging sapi di Kalimantan Timur, guna meningkatkan peringkat produksi provinsi tersebut serta mendukung pemenuhan target produksi nasional. Metode DMA dan DES merupakan teknik peramalan deret waktu (time series) yang menggunakan data historis untuk memprediksi tren masa depan dengan pendekatan sistematis. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data produksi daging sapi Kalimantan Timur selama 10 tahun terakhir (2014–2023). Hasil peramalan dengan metode DMA ordo 5 menunjukkan estimasi produksi sebesar 7.707,78 ton pada tahun 2024, 7.643,44 ton pada tahun 2025, 7.579,10 ton pada tahun 2026, 7.514,76 ton pada tahun 2027, dan 7.450,42 ton pada tahun 2028, dengan nilai Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 0,45% dan Mean Squared Error (MSE) sebesar 81704,51. Sementara itu, metode DES dengan nilai alpha 0,2 menghasilkan peramalan sebesar 7.691,16 ton pada tahun 2024, 7.617,97 ton pada tahun 2025, 7.544,78 ton pada tahun 2026, 7.471,59 ton pada tahun 2027, dan 7.398,40 ton pada tahun 2028, dengan nilai MAPE sebesar 5,10% dan MSE sebesar 246297,29. Hasil analisis menunjukkan bahwa metode DMA ordo 5 dan DES alpha 0,2 memiliki tingkat akurasi yang cukup baik dalam meramalkan produksi daging sapi Kalimantan Timur lima tahun ke depan, sebagaimana ditunjukkan oleh nilai MAPE dan MSE yang diperoleh. Oleh karena itu, penelitian ini dapat direkomendasikan sebagai referensi dalam pengambilan keputusan terkait peningkatan produksi daging sapi di Kalimantan Timur serta sebagai acuan bagi penelitian selanjutnya.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | IMPLEMENTASI METODE DOUBLE MOVING AVERAGE DAN DOUBLE EXPONENTIAL SMOOTHING PADA PRODUKSI DAGING TERNAK SAPI KALIMANTAN TIMUR |
---|---|
Pengarang | Said Nabil Hasan Alhabsy - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI SAI i 2025 |
Subyek | produksi Peramalan MAPE MSE Daging Ternak Sapi DMA DES |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2025 |
Penerbit | Fakultas Teknik |
Jurusan | Sistem Informasi |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY