MOTIVASI BERPRESTASI MAHASISWA DITINJAU DARI KONSEP DIRI DAN KEMANDIRIAN BELAJAR
Motivasi Berprestasi Mahasiswa Ditinjau dari Konsep Diri dan Kemandirian Belajar Student Achievement Motivation in View of Self-Concept and Learning Independence Dinda Aura Dewi (1)
Program Studi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Mulawarman, Indonesia Disubmit: 11 Oktober 2024; Direview: 18 Oktober 2024; Diaccept: 24 November 2024; Dipublish: 04 Desember 2024 *Corresponding author: dindaaauraa12@gmail.com Abstrak Keberhasilan dalam mencapai tujuan pendidikan sangat berkaitan dengan kemampuan dalam diri sendiri, maka itu dalam mencapai nilai-nilai, keterampilan, dan pengetahuan yang sesuai dengan bidang keilmuannya sangat memerlukan motivasi berprestasi. Riset ini berupaya melihat pengaruh konsep diri serta kemandirian belajar terhadap motivasi berprestasi. Penelitian ini memiliki subjek sebanyak 100 mahasiswa dari FISIP Universitas Mulawarman yang ditetapkan dengan mempergunakan teknik simple random sampling. Pengumpulan data tersebut dengan menggunakan metode skala motivasi berprestasi, konsep diri, serta kemandirian belajar. Riset ini menunjukkan hasil yang mengungkapkan bahwasanya: (1) ada pengaruh signifikan antara konsep diri terhadap kemandirian belajar: nilai F hitung = 152.583 > F tabel = 3.09, nilai p = 0.000 serta mempunyai kontribusi pengaruh (R²) = 0.706 senilai 70,6%; (2) ada pengaruh signifikan terhadap motivasi berprestasi: nilai koefisen beta (β) = 0.568, t hitung = 5.831 > t tabel = 1.984, serta p = 0.000 (p < 0.005); (3) ada pengaruh signifikan antara kemandirian belajar terhadap motivasi berprestasi: nilai koefisien beta (β) = 0.294, t hitung = 2.782 > t tabel = 1.984, serta p = 0.006 (p < 0.05). Implikasi dari penelitian ini agar mahasiswa dapat memerhatikan faktor-faktor yang memengaruhi motivasi untuk memiliki prestasi.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | MOTIVASI BERPRESTASI MAHASISWA DITINJAU DARI KONSEP DIRI DAN KEMANDIRIAN BELAJAR |
---|---|
Pengarang | DINDA AURA DEWI - Personal Name |
No. Panggil | JURNAL DIN m 2025 |
Subyek | konsep diri kEMANDIRIAN BELAJAR motivasi berprestasi |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2025 |
Penerbit | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik |
Jurusan | PSIKOLOGI |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY