STRATEGI DINAS TENAGA KERJA KOTA SAMARINDA DALAM MENDORONG KETERSERAPAN KERJA BAGI MASYARAKAT PENCARI KERJA PASCA-PANDEMI
Penelitian ini menganalisis strategi Dinas Tenaga Kerja Kota Samarinda dalam mendorong keterserapan kerja bagi masyarakat pencari kerja pascapandemi. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, dengan pengumpulan data melalui wawancara dan studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dinas Tenaga Kerja Kota Samarinda menerapkan berbagai strategi, termasuk peningkatan daya saing industri kecil dan menengah, pelayanan bagi pencari kerja, serta pengembangan dan perlindungan tenaga kerja melalui program-program seperti perencanaan tenaga kerja, pelatihan, penempatan, dan hubungan industrial. Strategi dan program yang diterapkan berhasil mendorong keterserapan kerja, dengan jumlah penempatan kerja mencapai 2.336 orang pada tahun 2023. Penelitian ini memberikan wawasan tentang efektivitas langkahlangkah yang diambil oleh Dinas tenaga Kerja Kota Samarinda dalam menghadapi tantangan ketenagakerjaan di era pasca pandemi
Ketersediaan
Detail Information
Judul | STRATEGI DINAS TENAGA KERJA KOTA SAMARINDA DALAM MENDORONG KETERSERAPAN KERJA BAGI MASYARAKAT PENCARI KERJA PASCA-PANDEMI |
---|---|
Pengarang | Aripin - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI ARI s 2025 |
Subyek | Strategi Dinas Tenaga Kerja Kota Samarinda keterserapan kerja pasca-pandemi |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2025 |
Penerbit | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik |
Jurusan | Ilmu Pemerintahan |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY