PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII DI SMPN 11 SAMARINDA (Materi:Usaha, Energi dan Pesawat Sederhana)
PBL merupakan salah satu model pembelajaran inovatif yang memberikan kondisi belajar aktif peserta didik. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar yang disebabkan oleh pola pembelajaran yang masih di dominasi oleh guru dan kurangnya aktivitas pemecahan masalah nyata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran PBL siswa kelas VIII SMP Negeri 11 Samarinda pada materi usaha, energi dan pesawat sederhana, dengan membandingkan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah diberikan perlakuan.Penelitian ini menggunakan metode pra-experimental dengan one group pretestposttest design. Teknik pengambilan sample dilakukan secara stratified random sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 28 peserta didik kelas VIII H. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan hasil belajar setelah diberi perlakuan model PBL. Nilai rata-rata pretest sebesar 41,03 menjadi 85,92. Analisis N-Gain menunjukkan peningkatan sebesar 0,7558, termasuk dalam kategori tinggi. Hasil uji hipotesis mengunakan Paired Sample T-test menunjukkan perbedaan antara skor pretest dan posttest dengan hasil signifikansi 0,000 yang mengindikasikan bahwa nilai p < 0,05 terbukti efektif meningkatkan hasil belajar dengan menggunakan model PBL. Model PBL dapat diterapkan secara lebih luas pada berbagai mata pelajaran dan jenjang pendidikan untuk meningkatkan pembelajaran aktif.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII DI SMPN 11 SAMARINDA (Materi:Usaha, Energi dan Pesawat Sederhana) |
---|---|
Pengarang | JENNISA RIHHADATUL DZAKIA - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI JEN p 2025 |
Subyek | Problem Based Learning ENERGI Hasil Belajar, usaha dan Pesawat Sederhana |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2025 |
Penerbit | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Jurusan | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY