PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH, MOTIVASI KERJA, DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA GURU DI SD NEGERI DAN SD ISLAM RAHMATULLAH AL-HASAN NAHDLATUL WATHAN RANTAU PULUNG
Guru sebagai pendidik profesional memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Kinerja guru yang optimal berpengaruh langsung terhadap hasil pembelajaran dan kemajuan pendidikan. Oleh karena itu, penting untuk memahami faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja guru, seperti kepemimpinan kepala sekolah, motivasi kerja, dan budaya organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung ketiga faktor tersebut terhadap kinerja guru. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Populasi penelitian terdiri dari 100 guru. Dari 100 guru diambil 47 guru untuk uji coba instrumen dan 53 guru sebagai sampel utama. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner tertutup yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis jalur digunakan untuk mengidentifikasi hubungan antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Tidak terdapat pengaruh langsung kepemimpinan kepala sekolah terhadap budaya organisasi (p = 0,935; koefisien jalur 0,010); (2) Terdapat pengaruh langsung motivasi kerja terhadap budaya organisasi (p = 0,000; koefisien jalur 0,702); (3) Tidak terdapat pengaruh langsung kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru (p = 0,142; koefisien jalur -0,214); (4) Terdapat pengaruh langsung motivasi kerja terhadap kinerja guru (p = 0,031; koefisien jalur 0,416); (5) Tidak terdapat pengaruh langsung budaya organisasi terhadap kinerja guru (p = 0,188; koefisien jalur 0,229); (6) Terdapat pengaruh tidak langsung kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru melalui budaya organisasi, namun kontribusinya kecil dan tidak signifikan (koefisien jalur -0,214 < 0,00229); (7) Tidak terdapat pengaruh tidak langsung motivasi kerja terhadap kinerja guru melalui budaya organisasi (koefisien jalur 0,416 > 0,161). Meskipun demikian, pengaruh total motivasi kerja terhadap kinerja guru adalah 0,577, yang menunjukkan kontribusi positif secara keseluruhan. Hasil ini mengindikasikan bahwa motivasi kerja berperan utama dalam meningkatkan kinerja guru, sementara budaya organisasi tidak berfungsi sebagai mediator signifikan. Implikasi penelitian ini adalah pentingnya penguatan strategi motivasi kerja dan peran kepemimpinan kepala sekolah untuk menciptakan lingkungan kerja yang mendukung
Ketersediaan
Detail Information
Judul | PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH, MOTIVASI KERJA, DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA GURU DI SD NEGERI DAN SD ISLAM RAHMATULLAH AL-HASAN NAHDLATUL WATHAN RANTAU PULUNG |
---|---|
Pengarang | ZULIN - Personal Name |
No. Panggil | TESIS ZUL p 2024 |
Subyek | Budaya Organisasi motivasi kerja pengaruh kepemimpinan kepala sekolah Kinerja Guru. |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Jurusan | Magister Manejemen Pendidikan |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY