Detail Cantuman Kembali
RICKY ARI SANDY - Personal Name

PERAN ORANG TUA ANAK USIA 3-7 TAHUN TERHADAP PENTINGNYA OLAHRAGA RENANG

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apa saja yang menjadi peran orang tua terhadap pentingnya olahraga renang pada anak usia 3-7 tahun di kota Samarinda. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis focused interviews dan metode pengambilan data menggunakan angket, populasi penelitian adalah orang tua yang ada di kota Samarinda, pengambilan sampel menggunakan incidental sampling yang berjumlah 28 orang. Transkrip wawancara tidak langsung dianalisis, tetapi menggunakan pengkodean terbuka dan pengkodean aksial. Prosedur analisis data kualitatif menggunakan teknik. Hasil analisis data wawancara dengan 28 orang partisipan dalam penelitian ini menunjukkanbahwa semua memiliki peran penting sebagai orang tua dalam mendukung kegiatan olahraga renang pada anaknya. Peran dalam konteks penelitian ini adalah peran sebagai fasilitator, peran sebagai motivator dan peran sebagai pembimbing. Peran-peran tersebut dilakukan dengan optimal oleh partisipan sehingga dapat mengantarkan anak-anak mereka pada tujuan olahraga renang yang telah disepakati bersama dengan pelatih renangnya. Simpulan, peran orang tua dalam mendukung proses latihan renang anak dan peran orang tua itu sangat berdampak baik, dari hasil penelitian didapat 3 peran penting orang tua yaitu, peran sebagai fasilitator, peran sebagai motivator dan peran sebagai pembimbing.
Kata Kunci: Anak Usia Dini, Olahraga Renang, Peran Orang Tua

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERAN ORANG TUA ANAK USIA 3-7 TAHUN TERHADAP PENTINGNYA OLAHRAGA RENANG
Pengarang RICKY ARI SANDY - Personal Name
No. Panggil JURNAL RIC p 2025
Subyek Anak Usia Dini
Peran Orang Tua
Olahraga Renang
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2025
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Jasmani
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPA. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua