FORMULASI DAN EVALUASI SEDIAAN TONER DARI KOMBINASI BEE POLLEN DAN MENTIMUN (CUCUMIS SATIVUS L.)
Kulit merupakan salah satu bagian terluar tubuh sehingga penting untuk melakukan perawatan kulit dengan dijaga kelembapannya. Mentimun (Cucumis sativus L.) memiliki banyak kandungan air untuk menjaga kulit tetap terhidrasi. Bee pollen merupakan salah satu bahan yang masih sangat terbatas pemanfaatannya pada produk kecantikan, padahal bee pollen memiliki kandungan yang berpotensi dalam bidang kosmetik seperti senyawa fenolik, asam amino, dan protein. Oleh karena itu agar bee pollen meningkat pemanfaatannya, penelitian ini membuat sediaan toner kombinasi Bee Pollen dan Mentimun (Cucumis sativus L.) yang diharapkan memiliki aktivitas melembabkan kulit. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan formula sediaan toner kombinasi Bee Pollen dan Mentimun yang terbaik berdasarkan evaluasi fisik, uji hedonik dan uji kelembapan. Penelitian ini dimulai dengan pengambilan sampel, optimasi bahan, formulasi, dan evaluasi. Dibuat tiga variasi formula F1, F2, dan F3 dengan variasi konsentrasi bee pollen berturut-turut 1%; 3%; dan 5%. Hasil yang diperoleh berdasarkan evaluasi fisik dengan parameter uji homogenitas, pH, dan viskositas menunjukkan bahwa ketiga formula memenuhi persyaratan. Uji hedonik dengan responden 30 orang berdasarkan parameter tekstur, warna, dan aroma diperoleh nilai tertinggi yaitu formula 1. Uji Kelembapan secara klinis dari ketiga formula masuk dalam kategori kulit lembab dan hasil yang signifikan (α
Ketersediaan
Detail Information
Judul | FORMULASI DAN EVALUASI SEDIAAN TONER DARI KOMBINASI BEE POLLEN DAN MENTIMUN (CUCUMIS SATIVUS L.) |
---|---|
Pengarang | NURUL HASANAH - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI NUR f 2024 |
Subyek | toner mentimun bee pollen Uji Hedonik uji kelembapan kulit |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Farmasi |
Jurusan | Farmasi Umum |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY