PENGARUH PENGELUARAN PEMERINTAH PADA SEKTOR PENDIDIKAN (X1) DAN SEKTOR KESEHATAN (X2) TERHADAP INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA (Y1) DAN KEMISKINAN (Y2) DI KALIMANTAN TIMUR
Agustina Mawardah, 2024. “Pengaruh Pengeluaran Pemerintah Sektor Pendidikan (X1) dan Pengeluaran Pemerintah Sektor Kesehatan (X2) terhadap Indeks Pembangunan Manusia (Y1) dan Kemiskinan (Y2) di Kalimantan Timur ”. Skripsi Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman, Dibawah bimbingan Prof. Dr. Hj. Eny Rochaida, S.E., M.Si. Kemiskinan menjadi masalah yang kompleks karena tidak hanya melibatkan rendahnya pendapatan dan konsumsi, tetapi juga melibatkan kurangnya akses pendidikan dan layanan kesehatan, serta keterbatasan partisipasi masyarakat miskin dalam pembangunan. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh pengeluaran pemerintah sektor pendidikan dan pengeluaran pemerintah sektor kesehatan terhadap kemiskinan melalui indeks pembangunan manusia di Kalimantan Timur. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan menggunakan analisis jalur. Hasil analisis menunjukkan bahwa pengeluaran pemerintah sektor pendidikan secara langsung tidak berpengaruh signifikan terhadap indeks pembangunan manusia, pengeluaran pemerintah sektor kesehatan secara langsung berpengaruh positif dan signifikan terhadap indeks pembangunan manusia, pengeluaran pemerintah sektor pendidikan secara langsung tidak berpengaruh signifikan terhadap kemiskinan, pengeluaran pemerintah sektor kesehatan secara langsung berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan, indeks pembangunan manusia secara langsung berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan, pengeluaran pemerintah sektor pendidikan dan sektor kesehatan secara tidak langsung berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan melalui indeks pembangunan manusia.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | PENGARUH PENGELUARAN PEMERINTAH PADA SEKTOR PENDIDIKAN (X1) DAN SEKTOR KESEHATAN (X2) TERHADAP INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA (Y1) DAN KEMISKINAN (Y2) DI KALIMANTAN TIMUR |
---|---|
Pengarang | AGUSTINA MAWARDAH - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI AGU p 2024 |
Subyek | Kemiskinan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Pengeluaran pemerintah sektor pendidikan pengeluaran pemerintah sektor kesehatan |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Jurusan | Ekonomi Pembangunan |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY