GEOLOGI DAERAH BATU PUTIH DAN ANALISIS MIKROFASIES BATUGAMPING FORMASI BEBULUH, KOTA SAMARINDA, PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
Bukit Batu Putih di Daerah Air Putih merupakan Bukit Yang tersingkap di daerah penelitian yang sangat menarik, karena tersingkap batuan yang kompleks pada umur miosen tengah. Sehingga menarik untuk dilakukan kajian geologi dan analisis mikrofasies. Tujuan dilakukannya penelitian ini ialah untuk mengetahui kondisi geologi daerah penelitian dan analisa Batugamping Bukit Batu Putih. Pemetaan dilakukan dalam halini bertujuan untuk mengumpulkan data kemudian dianalisis untuk mengetahui kondisi geologi secara umum. Analisis Mikrofasies dilakukan bertujuan untuk mengetahui lingkungan pengendapan batugamping daerah penelitian berdasarkan data petrografi dan paleontologi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan analisis, Metode deskriptif dilakukan untuk membuat prediksi dan mendapatkan manfaat dari suatu permasalahan yang akan dipecahkan, sedangkan untuk metode analisis yang digunakan adalah analisis Stratigrafi, analisis mikrofasies dan analisis zona fasies (FZ). Dari hasil analisis data pemetaan yang dilakukan didapatkan satuan Batulempung Air Putih, satuan Batugamping Air Putih dan Satuan Batupasir Batu Air Putih dengan morfologi dataran fluvial dan perbukitan Struktural sedangkan hasil Analisis Mikrofasis Batugamping didapatkan zona fasies slope (FZ 4) dan Zona Fasies Platform Margin Reef (FZ 5) (wilson, 1975) berdasarkan kriteria standard micro facies (SMF) hasil analisis petrografi Batugamping Bukit Batu Putih.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | GEOLOGI DAERAH BATU PUTIH DAN ANALISIS MIKROFASIES BATUGAMPING FORMASI BEBULUH, KOTA SAMARINDA, PROVINSI KALIMANTAN TIMUR |
---|---|
Pengarang | EKO PRAYETNO - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI EKO g 2024 |
Subyek | GEOLOGI Analisis Mikrofasies Analisis Stratigrafi Zona Fasies |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Teknik |
Jurusan | TEKNIK GEOLOGI |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY