Detail Cantuman Kembali
AISYAH KADIR - Personal Name

KORELASI TAYANGAN PARIWISATA DI TELEVISI DENGAN PERILAKU WISATA DI KOMUNITAS SAMARINDA BACKPACKERS

ABSTRAK

Korelasi Tayangan Pariwisata di Televisi dengan Perilaku Wisata di Komunitas Samarinda Backpackers di bawah bimbingan Bapak Drs. Sugandi.,M.Si dan Ibu Yuniarti, S.IP., M.Si.
Penelitian ini membahas hubungan antara tayangan pariwisata di televise dengan perilaku wisata di komunitas Samarinda Backpackers. Hipotesis dari skripsi ini adalah; H_0 : Tidak ada hubungan antara tayangan pariwisata di televise dengan perilaku wisata di komunitas Samarinda Backapackers. H_a : Ada hubungan antara tayangan pariwisata di televisi dengan perilaku wisata di komunitas Samarinda Backapackers.
Penelitian ini dilaksanakan di KomunitasSamarindaBackpackers dengan sampel dari anggota komunitas Samarinda Backpackers berjumlah 50 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan wawancara. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan analisis statistik menggunakan rumus koefisien Korelasi Product Moment, Uji T, dan analisis untuk mengetahui Koefisien Determinan.
Adapun hasil dalam penelitian ini adalah, pertama, terdapat hubungan (korelasi) yang positif dan signifikan antara tayangan pariwisata di televisi dengan perilaku wisata di Komunitas Samarinda Backpackers, dengan korelasi 0,677. Kedua, dengan melakukan uji T didapat hasil bahwa thitung> ttabel (6,13>2,010). Jika thitung> ttabel, maka hubungan diterima dan hal ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hipotesa dalam penelitian ini diterima dan hubungannya signifikan

Kata Kunci: Tayangan Pariwisata, Perilaku Wisata, Komunitas Samarinda Backpackers

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul KORELASI TAYANGAN PARIWISATA DI TELEVISI DENGAN PERILAKU WISATA DI KOMUNITAS SAMARINDA BACKPACKERS
Pengarang AISYAH KADIR - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2014
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua