PENGARUH KUALITAS PELAYANAN KEPERCAYAAN TERHADAP LOYALITAS PASIEN RAWAT JALAN RS SANTA FAMILIA BARONG TONGKOK
Maria Goreti Hurai, (2024). dalam penelitiannya yang dibimbing oleh Dr. Heni Rahayu Rahmawati, S.ST.,MM meneliti Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Pasien Rawat Jalan di RS Santa Familia Barong Tongkok. Penelitian ini melibatkan 96 responden yang merupakan pasien rawat jalan, dengan populasi yang terdiri dari warga Barong Tongkok yang pernah menerima layanan kesehatan terutama rawat jalan di rumah sakit tersebut. Penelitian ini menggunakan alat analisis dengan regresi linear berganda, determinasi serta uji hipotesis yaitu uji t dan uji kelayakan model (uji F). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pasien, baik secara parsial maupun simultan. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan kualitas pelayanan dan kepercayaan yang baik di rumah sakit telah diterima dan disetujui oleh pasien, yang berkontribusi pada peningkatan loyalitas mereka terhadap layanan yang diberikan.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | PENGARUH KUALITAS PELAYANAN KEPERCAYAAN TERHADAP LOYALITAS PASIEN RAWAT JALAN RS SANTA FAMILIA BARONG TONGKOK |
---|---|
Pengarang | MARIA GORETI HURAI - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI MAR p 2024 |
Subyek | Kualitas Pelayanan Kepercayaan Loyalitas Pasien |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Jurusan | Manajemen |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY