PENINGKATAN KESADARAN DAN RESPONSIF SISWA PADA DAMPAK SOSIAL EKOLOGI AKIBAT AKTIVITAS PERTAMBANGAN BATUBARA DI SMP NEGERI 4 TENGGARONG DI KALIMANTAN TIMUR
Wahyu Andigi, 2024. Peningkatan Kesadaran dan Responsif Siswa Pada Dampak Sosial Ekologi Akibat Aktivitas Pertambangan Batubara di SMP Negeri 4 Tenggarong di Kalimantan Timur. Penelitian ini bimbingan oleh Ibu Dr. Hj. Suryaningsi, S.Pd., M.H selaku Dosen Pembimbing I dan Ibu Dra. Hj. Marwiah, M.Pd selaku Dosen Pembimbing II. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui peran serta strategi guru dalam meningkatkan kesadaran dan responsif siswa pada dampak sosial ekologi akibat aktivitas pertambangan batubara di SMP Negeri 4 Tenggarong di Kalimantan Timur. Jenis penelitian yang digunakan kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 4 Tenggarong pada bulan Mei 2024. Subyek penelitian ini adalah wakil kepala sekolah, guru mata pelajaran IPS, guru mata pelajaran PPKn, dan siswa-siswi dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian menggunakan teknik analisis data yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan menyimpulkan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kesadaran siswa mengenai dampak negatif pertambangan batubara terhadap lingkungan dan masyarakat setempat masih rendah. Beberapa faktor yang mempengaruhi rendahnya kesadaran ini antara lain kurangnya edukasi mengenai isu lingkungan dan sosial pada kurikulum sekolah serta minimnya informasi yang diterima siswa dari sumber-sumber lainnya. Melalui penelitian ini, diusulkan beberapa strategi guru dalam kegiatan pembelajaran dalam menyajikan masalah yang relevan terkait isu pertambangan dengan menggunakan 4 tahap seperti penggunaan materi edukasi pertambangan, studi kasus lokal, focus group disscussion, dan proyek kolaborasi. Kemudian peran guru dalam mendorong kolaborasi dan diskusi antar siswa melalui model pembelajaran problem based learning sangat diperlukan guna meningkatkan berpikir kritis siswa serta responsif dalam menyikapi dan mencari solusi dari isu-isu sosial ekologi akibat aktivitas pertambangan batubara. Peran serta strategi guru yang telah digunakan dalam proses belajar mengajar siswa membuktikan peningkatan kesadaran dan responsif siswa meingkat secara signifikan. Hal ini dibuktikan dengan hasil nilai pada jawaban lembar pre-test dan post-test yang menujukkan peningkatan dari nila yang sebelumnya 60-70 menjadi 70-80. Kemudian diperkuat dengan hasil karya proyek kolaborasi berupa pembuatan mind mapping yang rata-rata mendapatkan predikat cukup baik. Berdasarkan pernyataan tersebut, membuktikan bahwa siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Tenggarong memiliki kesadaran serta responsif terhadap dampak sosial dan lingkungan yang sangat baik.
Kata Kunci: Kesadaran dan Responsif Siswa, Dampak Sosial-Ekologi, Batubara
Ketersediaan
Detail Information
Judul | PENINGKATAN KESADARAN DAN RESPONSIF SISWA PADA DAMPAK SOSIAL EKOLOGI AKIBAT AKTIVITAS PERTAMBANGAN BATUBARA DI SMP NEGERI 4 TENGGARONG DI KALIMANTAN TIMUR |
---|---|
Pengarang | WAHYU ANDIGI - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI WAH p 2024 |
Subyek | batubara Kesadaran dan Responsif Siswa Dampak Sosial-Ekologi |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Jurusan | Ilmu Pendidikan Sosial |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY