Pengaruh Harga dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Pakaian Branded Replika pada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman
Penelitian ini berjudul Pengaruh Harga dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Pakaian Branded Replika pada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman dibawah bimbingan Drs. Kadori Haidar, M.M. sebagai Dosen Pembimbing Pertama dan Ilham Abu, S.Pd., M.Pd. sebagai Dosen Pembimbing Kedua. Konsumen memutuskan untuk melakukan pembelian, pada suatu produk karena dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satu faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian yaitu harga, selain itu ada faktor lain juga seperti kualitas produk. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh harga dan kualitas produk secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian pakaian
branded replika pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode pendekatan deskriptif dengan jenis penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian yaitu di Kampus FKIP UNMUL di Jalan Banggeris. Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi angkatan 2020 dan 2021. Pengambilan sampel menggunakan non probability sampling adapun teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling, sampel yang digunakan yaitu sebanyak
60 mahasiswa dengan menggunakan rumus Slovin dengan taraf kesalahan 10%. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data yaitu analisis deskriptif, uji asumsi klasik yaitu uji normalitas, uji heteroskedastisitas dan uji multikolinearitas, uji regresi linear berganda, uji hipotesis yaitu uji t dan uji f serta uji koefisien determinasi (R2). Analisis data menggunakan aplikasi IBM SPSS Statistics version 29.0.0 (20). Hasil penelitian ini menunjukkan hasil uji t untuk variabel harga dengan nilai signifikansi 0,003 < 0,05 dan nilai t hitung 3,139 > t tabel = 2,002. Maka dapat disimpulkan bahwa harga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji t untuk variabel kualitas produk dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan nilai t hitung = 4,502 > t tabel = 2,002. Maka dapat disimpulkan bahwa kualitas produk secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil perhitungan uji f diperoleh nilai signifikansi 0,001 < 0,05 dan nilai f hitung = 47,934 > f tabel = 3,156. Maka dapat disimpulkan bahwa harga dan kualitas produk secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji koefisien R Square (R2) sebesar 0,627, maka dapat disimpulkan bahwa besarnya pengaruh harga dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian yaitu sebesar 62,7%. Sedangkan sisanya sebesar 37,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini seperti variabel produk, kemasan, promosi dan merek.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | Pengaruh Harga dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Pakaian Branded Replika pada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman |
---|---|
Pengarang | Siti Fatimah Puji - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI SIT p 2024 |
Subyek | Kualitas Produk Keputusan Pembelian harga |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Jurusan | Pendidikan Ekonomi |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY