Detail Cantuman Kembali
GUSTIAN - Personal Name

PELAYANAN KESEHATAN PUSKESMAS TEMINDUNG DALAM PENANGANAN PASIEN DEMAM BERDARAH DI KECAMATAN SUNGAI PINANG KOTA SAMARINDA

Gustian. Pelayanan Kesehatan Puskesmas Temindung Kota Samarinda Dalam Penanganan Demam Berdarah, dibawah bimbingan Ibu Dr. Fajar Apriani, S.Sos., M.Si dan Ibu Dr. Santi Rande, M.Si. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pelayanan kesehatan Puskesmas Temindung dalam penanganan pasien Demam Berdarah di Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda, dan untuk mengidentifikasi faktor yang menghambat dalam penanganan pasien Demam Berdarah yang dilakukan melalui pelayanan kesehatan Puskesmas Temindung Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda. Jenis penelitian yang dilakukan dengan deskriptif kualitatif. Fokus penelitian terdiri dari: Kuratif (pengobatan), promotif (peningkatan kesehatan), dan faktor penghambat. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara studi kepustakaan, penelitian lapangan dan Penelitian dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data model interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pelayanan kesehatan Puskesmas Temindung dalam penanganan pasien demam berdarah di Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda, dari indikator Kuratif (pengobatan) Puskesmas Temindung memiliki prosedur dalam memberikan pelayanan kesehatan dalam penanganan Demam Berdarah, karena tujuan Puskesmas ada atau untuk mencegah masyarakat terkena penyakit, tetapi yang terjadi dilapangan adalah menangani pasien yang sakit. Promotif (peningkatan kesehatan) Puskesmas Temindung tidak bisa maksimal dikarenakan banyaknya masyarakat yang datang berobat dari berbagai wilayah yang tercakup dalam Kecamatan Sungai Pinang. Faktor penghambatnya adalah Sumber Daya Manusia di Puskesmas Temindung masih terbatas, belum ada sistem koordinasi yang kurang baik antar petugas kesehatan, jenis pelayanan dibatasi dan tidak ditanggung oleh kesehatan gratis BPJS, masih terbatasnya anggaran dan fasilitas yang dimiliki oleh Puskesmas Temindung, dan kurangnya petugasnya dalam penanganan pasien Demam Berdarah yang dilakukan melalui pelayanan kesehatan Puskesmas Temindung.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PELAYANAN KESEHATAN PUSKESMAS TEMINDUNG DALAM PENANGANAN PASIEN DEMAM BERDARAH DI KECAMATAN SUNGAI PINANG KOTA SAMARINDA
Pengarang GUSTIAN - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI GUS p 2024
Subyek Puskesmas
Pelayanan Kesehatan
Penanganan Demam Berdarah
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan ADMINISTRASI PUBLIK
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua