Detail Cantuman Kembali

RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING PROYEK (SIMPRO) DI CV INDOCITRA MENGGUNAKAN METODE SCRUM

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem monitoring proyek (SIMPRO) di CV Indocitra menggunakan metode Scrum. CV Indocitra bergerak dalam pembangunan infrastruktur Fiber Optic secara menyeluruh, namun mengalami kendala dalam pencatatan dan pemantauan proyek secara efisien. Untuk mengatasi masalah ini, penelitian ini mengusulkan pembangunan sebuah website yang akan menjadi platform pemantau proyek-proyek dan catatan laporan keuangan perusahaan. Metode Scrum dipilih sebagai kerangka kerja untuk pengembangan sistem ini karena fleksibilitasnya dalam mengontrol dan mengelola persyaratan serta pengembangan perangkat lunak secara iteratif dan inkremental. Fitur-fitur yang disediakan oleh sistem ini meliputi detail proyek, mitra, invoice, konfirmasi, serta informasi terkait perkembangan proyek dan laporan keuangan. Diharapkan sistem ini dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam proses bisnis CV Indocitra dengan menyediakan penyimpanan data yang sistematis dan mempermudah proses pencarian informasi.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING PROYEK (SIMPRO) DI CV INDOCITRA MENGGUNAKAN METODE SCRUM
Pengarang Muhamad Ibnu Al Farezi Ramadhan - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MUH r 2024
Subyek Efektivitas
Website
Scrum
Sistem Monitoring Proyek (SIMPRO)
CV Indocitra
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Sistem Informasi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua