Detail Cantuman Kembali
LENIYANTI L - Personal Name

ANALISIS KEMAMPUAN KOLABORASI SISWA SMP NEGERI 45 SAMARINDA PADA IMPLIKASI TAMBANG BATUBARA MELALUI MODELM PROJECT BASED LEARNING ( PJBL)

Leniyanti L, 2024 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, “Analisis Kemampuan Kolaborasi Siswa SMP Negeri 45 Samarinda pada Implikasi Tambang Batubara Melalui Model Project Based Learning (PJBL)”.Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perhatian penulis pada kemampuan kolaborasi siswa dalam proses belajar siswa kelas di SMP Negeri 45 Samarinda. Kemampuan kolaborasi merupakan salah satu kemampuan yang sangat penting dan dibutuhkan sesuai dengan perkembangan Abad ke-21 dalam menyiapkan masa depan mendatang. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kemampuan kolaborasi siswa SMP Negeri 45 Samarinda melalui model Project Based Learning (PJBL) dalam menyelediki implikasi tambang batu bara, dengan indikator yang di kaji yaitu kemampuan komunikasi siswa dalam kelompok, Terlibat aktif dalam kelompok untuk mengerjakan tugas yang diberikan guru, kemampuan pemecahan masalah untuk mencari solusi yang efektif, Kemampuan pengambilan keputusan dalam kelompok mempertimbangkan setiap masukan pendapat dari setiap anggota kelompok. Jenis penelitian yang digunakan kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 45 Samarinda pada bulan Maret 2024 - Mei 2024. Subjek
penelitian ini ialah Guru mata pelajaran PKN ,siswa-siswi, dan wakil kepala sekolah dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan menyimpulkan data,dengan menggunakan teori kontruktivisme,kontekstual dan kolaborasi Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan kolaborasi siswa di SMP Negeri 45 Samarinda melalui model PJBL dalam menyelidiki implikasi tambang batubara berdampak positif, Hal ini terlihat dari rata rata persentase indikator kemampuan kolaborasi 87,5% yang diambil melalui teknik observasi,wawancara dan kuesioner yang diberikan. Hal tersebut juga diperkuat dengan antusias siswa dalam mengerjakan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berupa menyusun proyek Mind Mapping yang diberikan dan dari proses hasil pengerjaan proyek tersebut terlihat mampu menyelesaikan sesuai dengan batas waktu yang ditentukan dengan memperoleh nilai yang sangat baik.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS KEMAMPUAN KOLABORASI SISWA SMP NEGERI 45 SAMARINDA PADA IMPLIKASI TAMBANG BATUBARA MELALUI MODELM PROJECT BASED LEARNING ( PJBL)
Pengarang LENIYANTI L - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI LEN a 2024
Subyek Project Based Learning
Kesejahteraan
keadilan
Kemampuan Kolaborasi
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua