Detail Cantuman Kembali
Diemas Aseppute - Personal Name

PENGARUH PENAMBAHAN ABU SEKAM PADI TERHADAP KUAT TEKAN PADA CAMPURAN BETON MENGGUNAKAN AGREGAT KASAR BATU BESAUNG DAN AGREGAT HALUS PASIR MAHAKAM

Industri konstruksi terus berkembang pesat, sehingga kebutuhan akan bahan bangunan yang berkualitas semakin meningkat. Beton merupakan salah satu bahan bangunan yang paling banyak digunakan, namun produksinya menghasilkan emisi gas rumah kaca. Abu sekam padi, limbah hasil pengolahan padi, merupakan bahan pozzolan yang berpotensi dimanfaatkan sebagai bahan tambah beton untuk meningkatkan kuat tekan.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan abu sekam padi terhadap kuat tekan
beton dengan menggunakan agregat kasar batu besaung dan agregat halus pasir Mahakam.

Penelitian dilakukan berdasarkan SNI 03-2834-2000. Benda uji yang digunakan sebanyak 21 buah, dengan variasi penambahan abu sekam padi terhadap semen yaitu 0%, 3,5%, 5,5%, 7,5%, 9,5%, 11,5%, 13,5% dengan umur beton 28 hari. Hasil kuat tekan optimum penambahan abu sekam padi sebagai bahan tambah berada pada variasi 9,5% dengan nilai kuat tekan sebesar 18,91 MPa. Penambahan abu sekam padi 3,5%, 5,5%, 7,5%, 9,5% mengalami peningkatan nilai kuat tekan terhadap beton normal dan mengalami penurunan pada variasi 11,5%, 13,5%. Penggunaan abu sekam
padi sebagai bahan tambah beton dapat menjadi alternatif material untuk meningkatkan kualitas beton.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH PENAMBAHAN ABU SEKAM PADI TERHADAP KUAT TEKAN PADA CAMPURAN BETON MENGGUNAKAN AGREGAT KASAR BATU BESAUNG DAN AGREGAT HALUS PASIR MAHAKAM
Pengarang Diemas Aseppute - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI DIE p 2024
Subyek Kuat Tekan Beton
Abu Sekam Padi
Batu Besaung
Pasir Mahakam
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Sipil
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua