Detail Cantuman Kembali
Nabia Fatimatun Rohimah - Personal Name

Analisis Kelayakan Finansial Kebun Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jack.) Di Desa Bendang Raya Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara

Petani perlu mengetahui kelayakan finansial dari usahatani yang dijalankan untuk meningkatkan produktivitas dan manajemen pengelolaan usahatani ditengah gempuran masuknya perushaan-perusahaan kelapa sawit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan finansial usahatani kelapa sawit rakyat di Desa Bendang Raya, Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Bendang Raya Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara selama 3 bulan yaitu pada bulan agustus sampai dengan bulan oktober tahun 2023. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data primer diperoleh melalui observasi lapangan dan hasil wawancara yang dibantu dengan pengisian kuisioner. Data sekunder diperoleh melalui studi Pustaka. Metode pengambilan sampel yaitu sampling jenuh atau yang biasa di sebut sensus dalam penelitian ini jumlah responden sebanayak 20 orang petani. Metode analisis data yang digunakan yaitu Net Present Value (NPV), Net Benefit Cost Ratio (Net B/C Ratio), Internal Rate of Return (IRR), dan Payback Period (PP). Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai NPV yaitu sebesar Rp 1.744.371.694, Net B/C Ratio sebesar 4,52, nilai IRR untuk usaha tani sawit diperoleh nilai sebesar 41% dan PP selama 5 tahun 8 bulan. Berdasarkan hasil yang diperoleh maka, dapat disimpulkan bahwa usahatani sawit di Desa Bendang Raya, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara layak untuk diusahakan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis Kelayakan Finansial Kebun Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jack.) Di Desa Bendang Raya Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara
Pengarang Nabia Fatimatun Rohimah - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NAB a 2024
Subyek Kelayakan Finansial
NPV
IRR
PP
Usahatani Kelapa Sawit
Net B/C Ratio
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agribisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua