Detail Cantuman Kembali
Restika Alyazahra - Personal Name

Analisis SROI Program CSR Unit Pengolahan Pupuk Organik PT Kalimantan Prima Persada

RESTIKA ALYAZAHRA. Analisis SROI Program CSR Unit Pengolahan Pupuk Organik PT Kalimantan Prima Persada. Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, 2024. (dibawah bimbingan Nella Naomi Duakaju dan Nike Widuri). Pelaksanaan program CSR sejalan dengan dampak, pencapaian dan keberlanjutan yang akan mempengaruhi penilaian, tanggapan dan persepsi masyarakat terhadap keberadaan perusahaan. Hal ini bertujuan agar masyarakat di sekitar area mendapatkan hak-haknya dan manfaat sosial secara nyata dari perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya dampak sosial yang diterima dibandingkan dengan jumlah investasi yang telah dikeluarkan oleh PT Kalimantan Prima Persada dalam program CSR Unit Pengolahan Pupuk Organik, dengan menggunakan rasio SROI sebagai alat ukur. Penelitian ini dilaksanakan selama tiga bulan dimulai dari bulan Desember 2023-Maret 2024 di Jl. Poros Maloy RT 11 Dusun 01, Desa Bangun Jaya, Kecamatan Kaliorang, Kabupaten Kutai Timur. Data yang diperlukan menggunakan data primer dan data sekunder. Pemilihan responden dilakukan menggunakan metode kualitatif dengan jumlah sampel yaitu 7 responden yang terbagi dalam 4 key stakeholders. Analisis SROI program CSR Unit Pengolahan Pupuk Organik PT Kalimantan Prima Persada diukur menggunakan metode SROI.Hasil penelitian menunjukkan bahwa program CSR Unit Pengolahan Pupuk Organik sebagai implementasi TJSL yang dilakukan oleh PT Kalimantan Prima Persada dilakukan dengan memberikan dana serta pelatihan dan pendampingan kepada key stakeholders untuk mendorong peningkatan pengetahuan, keterampilan dan kualitas SDM. Hasil analisis SROI menunjukkan hasil 18:1 yang artinya setiap Rp1,00 yang telah diinvestasikan oleh PT KPP dalam program tersebut menghasilkan nilai pengembalian sosial sebesar Rp18.000,00. Program CSR yang telah dilaksanakan berhasil dengan baik dikarenakan memiliki rasio SROI>1. Input pelaksanaan program CSR Unit Pengolahan Pupuk Organik sebesar Rp90.000.000,00 telah menghasilkan nilai capaian finansial sebesar Rp1.639.543.520,00. Analisis SROI dapat membantu perusahaan dalam mengukur dan mengevaluasi manfaat atas program CSR yang telah dilaksanakan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis SROI Program CSR Unit Pengolahan Pupuk Organik PT Kalimantan Prima Persada
Pengarang Restika Alyazahra - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI RES a 2024
Subyek Program CSR
Pupuk organik
ANALISIS SROI
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agribisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua