Detail Cantuman Kembali
Muhammad Yusuf Chandra - Personal Name

Survei Manajemen Pembinaan Prestasi Atlet Pada SSB Beruang Madu Sakti Di Kota Balikpapan

Dalam segala bidang memerlukan suatu manajemen yang baik untuk efektivitas dan efisiensi di suatu organisasi. Termasuk organisasi dalam sekolah sepak bola (SSB) juga harus memahami tentang ilmu manajemen agar proses pembinaan prestasi atlet bisa berjalan dengan maksimal. Terdapat 4 fungsi manajemen olahraga yaitu perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), pengarahan (actuating), dan pengawasan (controlling) atau biasa disingkat dengan sebutan POAC. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek dari penelitian ini meliputi: pengurus, pelatih, dan atlet SSB Beruang Madu Sakti. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu : 1). Observasi, 2). Wawancara, dan 3). Dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil sebagai berikut : Pelaksanaan fungsi POAC yang dilakukan SSB Beruang Madu Sakti untuk membantu proses pembinaan prestasi atlet sudah berjalan dengan baik, 1) Perencanaan yang dilakukan sudah berjalan dengan fungsi manajemen, hal ini didukung dengan adanya penentuan perekrutan atlet dan pelatih serta memiliki program kegiatan yang jelas dan mempunyai fasilitas yang menunjang pembinaan
prestasi atlet, 2) Pengorganisasian yang dijalankan juga baik, karena memiliki struktur organisasi yang jelas dan memiliki visi misi dalam organisasi, 3) Penggerakan dilakukan dengan berjalannya program kegiatan dengan antusias para atlet dan adanya peran pengurus serta pelatih, 4) Pengawasan dilakukan dengan
baik dari sisi manajemen maupun dari kepelatihan. Simpulan penelitian ini adalah keempat komponen utama manajemen POAC sudah berjalan baik sesuai system.
Sehingga untuk proses pembinaan prestasi atlet berjalan maksimal. Saran yang peneliti berikan yakni pengurus hendaknya membuat ad/art organisasi serta mencari sponsor untuk menambah pendanaan yang ada di ssb beruang madu sakti untuk perbaikan sarana dan prasarana yang dimiliki.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Survei Manajemen Pembinaan Prestasi Atlet Pada SSB Beruang Madu Sakti Di Kota Balikpapan
Pengarang Muhammad Yusuf Chandra - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MUH s 2024
Subyek Manajemen
pembinaan
Sepak Bola
sekolah sepak bola
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Jasmani
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua