Detail Cantuman Kembali
TRI WAHYUNI - Personal Name

Pengaruh Tepung larva Black Soldier Fly (BSF) (Hermetia illucens) Tinggi Lemak (Fatted) Terhadap Berat Badan, Profil dan Biokimia Darah Mencit (Mus musculus L.)

Maggot merupakan organisme yang berasal dari telur lalat Black Soldier Fly, maggot menjadi salah satu alternatif pakan yang memenuhi persyaratan sebagai sumber protein dengan kandungan protein hewani yang cukup tinggi sekitar 40-50%, kandungan protein yang tinggi sangat potensial sebagai pakan tambahan hewan ternak, sehingga penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh tepung larva Black Soldier Fly (BSF) (Hermetia illucens) Tinggi lemak (Fatted) terhadap berat badan, profil dan biokimia darah mencit (Mus musculus L.). Penelitian ini dilakukan pada 12 April hingga 18 Agustus 2023. Dalam penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 1 faktor perlakuan tepung maggot dengan 5 taraf konsentrasi perlakuan menggunakan 25 ekor mencit dan masing-masing perlakuan terdiri dari 5 ulangan. Data yang diperoleh dianalisis secara kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan hasil pada parameter berat badan mencit hari ke-15 dan berat badan akhir mencit berbeda nyata antara kelompok kontrol dan kelompok perlakuan dan pertambahan berat badan pada setiap perlakuan masih dalam taraf normal, sedangakan pada parameter profil dan biokimia darah mencit tidak berbeda nyata antara kelompok kontrol dan kelompok perlakuan. yang artinya pakan buatan dengan tambahan tepung maggot aman untuk digunakan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengaruh Tepung larva Black Soldier Fly (BSF) (Hermetia illucens) Tinggi Lemak (Fatted) Terhadap Berat Badan, Profil dan Biokimia Darah Mencit (Mus musculus L.)
Pengarang TRI WAHYUNI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI TRI p 2024
Subyek Berat Badan
profil darah
PROTEIN
Mencit
Maggot
Biokimia darah
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam
Jurusan Biologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua