Detail Cantuman Kembali
FITRIYATUN NISA - Personal Name

INOVASI PELAYANAN PUBLIK DI LEVEL PEMERINTAHAN KECAMATAN DI KOTA SAMARINDA PADA MASA PANDEMI COVID-19 (Studi kasus Kec Sungai Kunjang, Sungai Pinang dan Sambutan)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui inovasi pelayanan publik di Kecamatan Kota Samarinda pada masa pandemi Covid 19, Pandemi covid-19 mengubah adanya perubahan prosedur pelayanan dikarenakan alasan untuk mematuhi protokol kesehatan serta meminimalisir resiko penyebaran Covid-19. Pada kondisi saat ini inovasi pelayanan publik sangat dibutuhkan.
Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Sungai Kunjang, Sungai Pinang dan Sambutan dengan fokus penelitian bentuk, proses pelaksanaan, hasil dan perbedaan inovasi pelayanan publik. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data model interaktif yang dikemukakan oleh John W. Creswell. Penelitian ini mengevaluasi perbedaan inovasi pelayanan publik tiga kecamatan di Kota Samarinda, Kecamatan Sungai Kunjang, Kecamatan Sungai Pinang, dan Kecamatan Sambutan selama pandemi Covid-19. Ketiga kecamatan mengadopsi layanan online, menggunakan aplikasi WhatsApp dan TemAnOk. Kecamatan Sambutan menyediakan layanan antar dokumen ke rumah. Meskipun ada upaya mengurangi kontak fisik melalui digitalisasi, beberapa layanan tetap memerlukan kehadiran fisik, seperti perekaman biometrik dan foto E-KTP, Hasil penelitian menunjukkan adopsi masyarakat terhadap inovasi ini masih rendah. Meskipun inovasi memberikan manfaat dan kemudahan, terdapat keluhan tentang lambatnya respons pegawai di Sungai Kunjang dan Sambutan, serta kerumitan aplikasi di Sungai Pinang. Perbedaan inovasi antar kecamatan tidak signifikan, dengan kesamaan dalam penerapan layanan online dan kehadiran fisik. Dualitas sistem layanan (online dan offline) menambah kerumitan masyarakat. Inovasi pelayanan publik ini belum sepenuhnya berhasil dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas layanan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul INOVASI PELAYANAN PUBLIK DI LEVEL PEMERINTAHAN KECAMATAN DI KOTA SAMARINDA PADA MASA PANDEMI COVID-19 (Studi kasus Kec Sungai Kunjang, Sungai Pinang dan Sambutan)
Pengarang FITRIYATUN NISA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FIT i 2024
Subyek Pandemi COVID-19
Pelayanan Publik
inovasi
Aplikasi TemAnOK
Aplikasi Whatsapp
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan ILMU PEMERINTAHAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua