Detail Cantuman Kembali
Angga Pratama - Personal Name

PERBANDINGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF STAD DAN TGT TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PERANGKAT LUNAK DI SMP NEGERI 4 KOTA SAMARINDA

Angga Pratama, 2024. Perbandingan Model Pembelajaran Kooperatif STAD dan TGT Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Perangkat Lunak Di SMP Negeri 4 Kota Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh Ibu Dewi Rosita, S.Kom, M.Kom. selaku Dosen Pembimbing I dan Ibu Celine Aloyshima Haris, S.Kom, M.Kom. selaku Dosen Pembimbing II. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui perbandingan model pembelajaran kooperatif Student Teams Achievement Division (STAD) dan Team Games Tournament (TGT) terhadap hasil belajar siswa pada materi perangkat lunak di SMP Negeri 4 Kota Samarinda. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu dengan bentuk penelitian posttest-only control design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 4 Samarinda yang berjumlah 313 siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 68 siswa kelas VII yaitu kelas VII 1 sebagai kelas eksperimen I menggunakan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) dan kelas VII 2 sebagai kelas eksperimen II menggunakan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT) di mana masing-masing kelas terdiri dari 34 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes hasil belajar (post-test), lembar pengamatan, dan angket respon siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis menggunakan independent sample test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar siswa pada materi perangkat lunak dengan menggunakan model pembelajaran STAD dan TGT pada mata pelajaran Informatika kelas VII SMP Negeri 4 Samarinda Tahun Ajaran 2023/2024. Hal ini dibuktikan pada hasil uji hipotesis diperoleh bahwa nilai signifikansi (2-tailed) adalah 0,030 < 0,05 maka H0 ditolak. Perbedaan hasil belajar juga ditunjukkan oleh nilai rata-rata post-test kelas eksperimen I yaitu 80,14 sedangkan pada kelas eksperimen II yaitu 86,02. Dari nilai rata-rata post-test terlihat bahwa hasil belajar kelas eksperimen II lebih baik dibandingkan kelas eksperimen I.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERBANDINGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF STAD DAN TGT TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PERANGKAT LUNAK DI SMP NEGERI 4 KOTA SAMARINDA
Pengarang Angga Pratama - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ANG p 2024
Subyek Hasil Belajar
TGT
STAD
Perangkat Lunak
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Komputer
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua