Detail Cantuman Kembali
Naldi Pratama - Personal Name

PERUBAHAN LAHAN PERLADANGAN KE PERKEBUNAN KELAPA SAWIT DARI PERSPEKTIF SOSIAL EKONOMI DAN BUDAYA DI DESA MIAU BARU KECAMATAN KONGBENG

NALDI PRATAMA. Perubahan Lahan Perladangan Ke Perkebunan Kelapa Sawit Dari Prespektif Sosial Ekonomi dan Budaya Di Desa Miau Baru Kabupaten Kutai Timur, Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, 2024. (di Bawah Bimbingan Nike Widuri dan Dina Lesmana)
Perladangan tebas bakar merupakan lahan yang dilakukan dengan menebas hutan dan membakar biomasa hasil penebasan tersebut sehingga perladangan berpindah. Kelapa sawit merupakan komditas perdagangan yang sangat menjanjikan, produk kelapa sawit dapat di kelompokkan menjadi makanan, bahan nonmakanan, bahan kosmetik dan farmasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana perubahan lahan kering (perladangan) ke perkebunan kelapa sawit dari perspektif social ekonomi dan budaya di desa miau baru. Apakah dengan adanya perubahan dari lahan kering perladangan ke perkebunan kelapa sawit mempengaruhi social ekonomi dan budaya.
Pernelitian ini di laksanakan pada bulan oktober hingga bulan desember 2023 dengan lokasi penelitian di desa miau baru kecamatan kongbeng, kabupaten kutai timur. Data menggunakan data primer dan sekunder. penentuan sampel dilakukan secara snowball sampling berjumlah 10 petani. Metode penelitian menggunakan pendekatan analisis deskriptif dan persentase. Pertama ditinjau dari aspek sosial dengan adanya perubahan atau konversi lahan perladangan ke perkebunan kelapa sawit di desa Miau Baru ada banyak perubahan yang dapat dirasakan masyarakat yang telah mengkonversikan lahanya ke perkebunan kelapa sawit, mulai dari tingkat pendapatan, pendidikan, kesehatan sehingga dapat meningkatkan kualitas SDM. Dari segi ekonomi pada masyarakat desa Miau Baru yang mengkonversikan lahan perladangannya ke perkebunan kelapa sawit yaitu semakin tingginya pendapatan, peluang usaha dan daya beli masyarakat. Dari segi aspek budaya pada masyarakat desa Miau Baru perubahan budaya secara keseluruhan tidak mengalami perubahan yang berarti, hanya saja di segi budaya gotong royong masyarakat desa Miau Baru yang sedikit mengalami perubahan karena cenderung dalam masayarakat sekarang lebih bersifat individual.
Berdasarkan data yang telah dikemukakan peneliti dapat menyimpulkan bahwa konversi lahan perladangan ke perkebunan kelapa sawit dari perspektif sosial ekonomi dan budaya di desa Miau Baru adalah dari persepktif sosial ekonomi perkebunan kelapa sawit sangat berpengaruh bagi kehidupan sosial masyarakat yaitu dengan semakin tingginya tingkat pendapatan, pendidikan, kesehatan masyarakat. Selain itu dengan semakin bertambah luasnya kebun sawit di desa Miau Baru dapat juga memberikan lapangan pekerjaan bagi sebagian masyarakat yang tidak memiliki kebun.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERUBAHAN LAHAN PERLADANGAN KE PERKEBUNAN KELAPA SAWIT DARI PERSPEKTIF SOSIAL EKONOMI DAN BUDAYA DI DESA MIAU BARU KECAMATAN KONGBENG
Pengarang Naldi Pratama - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NAL p 2024
Subyek Perubahan Lahan Kering
Perkebunan Kelapa Sawit
Sosial Ekonomi dan Budaya Desa Miau Baru
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agribisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua