Detail Cantuman Kembali
Galuh Sukma Saraswati - Personal Name

Pengelompokan Kabupaten/Kota di Pulau Kalimantan Berdasarkan Indikator Perumahan dan Kesehatan Lingkungan Menggunakan Metode Fuzzy Gustafson-Kessel

Analisis kelompok merupakan teknik yang digunakan untuk mengelompokkan rangkaian objek ke dalam beberapa kelompok sehingga objek yang memiliki karakteristik serupa akan berada dalam satu kelompok. Analisis kelompok dibedakan menjadi dua metode, yaitu metode hierarki dan metode non hierarki. Salah satu contoh metode pengelompokan non hierarki adalah Fuzzy Gustafson Kessel (FGK). FGK merupakan pengembangan dari metode Fuzzy C-Means (FCM). Algoritma FGK mengubah fungsi perhitungan jarak menjadi fungsi jarak adaptif yang selalu diperbarui pada setiap iterasi dengan menggunakan matriks fuzzy covariance. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil pengelompokan yang optimal untuk mengelompokkan Kabupaten/Kota di Kalimantan pada data indikator perumahan dan kesehatan lingkungan menggunakan metode FGK berdasarkan indeks validitas Partition Coefficient (PC), Coefficient Entropy (CE), dan Modified Partition Coefficient (MPC). Kesimpulan penelitian ini adalah jumlah kelompok yang optimal untuk mengelompokkan Kabupaten/Kota di Kalimantan berdasarkan indikator perumahan dan kesehatan lingkungan yaitu sebanyak 6 kelompok dengan nilai indeks PC sebesar 0,8470; indeks CE sebesar 0,3365; dan indeks MPC sebesar 0,8164. Adapun deskripsi dari kelompok optimal yaitu kelompok 1 memiliki persentase sumber air minum layak, persentase akses sanitasi layak, dan persentase lantai terluas bukan tanah tertinggi kedua dibandingkan kelompok lain. Kelompok 2 memiliki persentase sumber air minum layak dan persentase sumber bahan bakar memasak menggunakan gas tertinggi. Kelompok 3 memiliki persentase sumber penerangan dari listrik dan persentase akses sanitasi layak tertinggi. Kelompok 4 memiliki persentase sumber bahan bakar memasak menggunakan gas tertinggi kedua. Kelompok 5 memiliki persentase rumah milik sendiri tertinggi. Kelompok 6 memiliki sumber bahan bakar memasak menggunakan gas tertinggi kedua.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengelompokan Kabupaten/Kota di Pulau Kalimantan Berdasarkan Indikator Perumahan dan Kesehatan Lingkungan Menggunakan Metode Fuzzy Gustafson-Kessel
Pengarang Galuh Sukma Saraswati - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI GAL p 2024
Subyek MPC
FGK
CE
Indikator Perumahan dan Kesehatan Lingkungan
PC
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam
Jurusan Statistika
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua