Detail Cantuman Kembali
Arni Rosita - Personal Name

PENGARUH KOMBINASI PELET KULIT PISANG KEPOK (Musa paradisiaca L.) DENGAN PELET MAGGOT (Hermetia illucens L.) TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN NILA (Oreochromis niloticus)

Ikan nila adalah salah satu olahan makanan yang dijadikan sumber protein harian, dalam budidaya ikan nila sangat memerlukan pakan yang cukup sehingga dibutuhkan pakan alternatif pengganti pakan komersial seperti maggot (Hermetia illucens L.) yang mengandung protein 60,2% dan karbohidrat 18,8% dan kulit pisang kepok (Musa paradisiaca) yang mengandung karbohidrat 59,11%, protein 0,88% dan vitamin C 88,83 mg. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan persentase terbaik kombinasi pelet kulit pisang kepok dengan pelet maggot terhadap pertumbuhan ikan nila (Oreochromis niloticus L.). Metodologi penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan yaitu perlakuan K (100% pakan komersial), perlakuan A (100% pelet maggot), perlakuan B (75% pelet maggot + 25% pelet kulit pisang kepok), perlakuan C (50% pelet maggot + 50% pelet kulit pisang kepok), dan perlakuan D (25% pelet maggot + 75% pelet kulit pisang kepok). Hasil penelitian yang telah dilakukan selama 60 hari didapatkan nilai kelulusan hidup (SR) berkisar antara 85%-97,5%. Masing-masing perlakuan memiliki pengaruh yang bervariasi terhadap pertumbuhan berat dan panjang ikan nila dengan persentasi kombinasi terbaik pada pertambahan berat didapatkan pada perlakuan C (50% pelet maggot + 50% pelet kulit pisang kepok) sebesar 14,48c gr, dan persentase kombinasi terbaik pertambahan panjang didapatkan pada perlakuan C (50% pelet maggot + 50% pelet kulit pisang kepok) dan perlakuan K (100% pakan komersial) sebesar 4,14c cm. Hasil kualitas air selama 60 hari berkisar antara 27,2-280C, dengan pH berkisar antara 8-8,7 dan oksigen terlarut berkisar antara 4,7-6,7 ppm.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH KOMBINASI PELET KULIT PISANG KEPOK (Musa paradisiaca L.) DENGAN PELET MAGGOT (Hermetia illucens L.) TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN NILA (Oreochromis niloticus)
Pengarang Arni Rosita - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ARN p 2024
Subyek Ikan nila
Kulit pisang kepok
Maggot
Pakan Alternatif
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam
Jurusan Biologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua