Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Karyawan pada PT. PLN (Persero) UP3 Bontang di Kota Bontang
Icha Nur Octarina, Pengaruh Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Karyawan Pada PT. PLN (Persero) UP3 Bontang di Kota Bontang. Di bawah bimbingan Tuti Wediawati, S.Sos., M.Si selaku Dosen Pembimbing. Penelitian ini bertujuan untuk menguji Motivasi dan Disiplin Kerja berpengaruh signifikan secara simultan terhadap produktivitas karyawan, untuk menguji Motivasi dan Disiplin Kerja berpengaruh signifikan secara parsial terhadap produktivitas karyawan, dan untuk menguji diantara Motivasi dan Disiplin Kerja yang paling dominan berpengaruh signifikan terhadap produktivitas karyawan pada PT. PLN (Persero) UP3 Bontang di Kota Bontang. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda dengan menggunakan bantuan software SPSS versi 22. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan UP3 Bontang di Kota Bontang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh kepada seluruh karyawan sebanyak 47 responden. Teknik pengumpulan data yaitu dengan data primer melalui observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Data sekunder diperoleh dengan mencari literatur berupa jurnal penelitian terdahulu dan buku-buku yang berkaitan dengan variabel-variabel yang akan diteliti. Untuk teknik analisi data menggunakan Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Analisis regresi linear berganda diantaranya yaitu Uji Koefisien Korelasi, Uji Koefisien Determinasi, Uji F, Uji T, dan Uji Dominan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Motivasi (X1) dan Disiplin Kerja (X2) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas (Y). Hasil ini juga menunjukkan bahwa Motivasi (X1) dan Disiplin Kerja (X2) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas (Y). Uji dominan ditemukan bahwa variabel Motivasi merupakan variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap Produktivitas Karyawan pada PT. PLN (Persero) UP3 Bontang di Kota Bontang.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Karyawan pada PT. PLN (Persero) UP3 Bontang di Kota Bontang |
---|---|
Pengarang | Icha Nur Octarina - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI ICH p 2024 |
Subyek | Motivasi Produktivitas Disiplin Kerja |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik |
Jurusan | Administrasi Bisnis |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY