Detail Cantuman Kembali
Meilida Ulfah - Personal Name

HUBUNGAN KUALITAS TIDUR, AKTIVITAS FISIK, DAN KEBIASAAN KONSUMSI FAST FOOD DENGAN STATUS GIZI LEBIH PADA REMAJA DI SMAN 013 SAMARINDA

Gizi lebih merupakan salah satu masalah gizi yang memberikan dampak yang dapat memicu timbulnya risiko penyakit tidak menular. Salah satu kelompok yang rentan mengalami gizi lebih yaitu remaja. Prevalensi remaja dengan gizi lebih di Kalimantan Timur menempati peringkat tertinggi ketiga yang menunjukan sebesar 12,9%.
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah ada hubungan antara kualitas tidur, aktivitas fisik, dan kebiasaan konsumsi fast food pada remaja di SMAN 013 Samarinda. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan survei analitik menggunakan pendekatan cross-sectional dengan jumlah sampel 67 responden. Pengumpulan data kuesioner dilakukan secara online menggunakan link google form yang diberikan kepada subjek penelitian melalui WhatsApp dan data anthropometri dilakukan secara langsung. Data dianalisis menggunakan uji chi-square.
Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 42 responden memiliki kualitas tidur yang buruk, 34 diantaranya memiliki status gizi lebih (81,0%) dan 8 lainnya obesitas. Ada hubungan antara kualitas tidur dengan gizi lebih pada remaja di SMAN 013 Samarinda dengan p-value yang menunjukkan sebesar 0,026 (pvalue < 0,05). Tidak ada hubungan antara aktivitas fisik (p-value > 0,05) dan kebiasaan konsumsi fast food (p-value > 0,05) dengan status gizi lebih.
Disimpulkan bahwa remaja dengan kualitas tidur yang buruk lebih cenderung berisiko tinggi mengalami gizi lebih hingga obesitas. Disarankan bagi remaja untuk dapat menerapkan pola hidup yang sehat dan mengatur waktu lebih baik agar kualitas tidur menjadi lebih baik.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN KUALITAS TIDUR, AKTIVITAS FISIK, DAN KEBIASAAN KONSUMSI FAST FOOD DENGAN STATUS GIZI LEBIH PADA REMAJA DI SMAN 013 SAMARINDA
Pengarang Meilida Ulfah - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MEI h 2024
Subyek aktivitas fisik
Kualitas Tidur
Remaja
Makanan Cepat Saji
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Kesehatan Masyarakat
Jurusan Kesehatan Masyarakat
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua