Detail Cantuman Kembali
Erika Putri - Personal Name

Hubungan Dukungan Sosial dengan Kesepian pada Siswa Pondok Pesantren SMP Nabil Husein Samarinda

Perpindahan lokasi baru mengharuskan siswa untuk membangun hubungan dengan orang-orang yang baru, lingkungan sosial yang baru bagi remaja seperti belajar di sekolah yang baru, ataupun berpisah dari keluarga dapat menimbulkan
kesepian. kesepian menyebabkan seseorang merasa sendiri dan tidak diinginkan walaupuan sebenarnya orang tersebut tidak sedang sendiri dan berada pada kondisi
lingkungan yang ramai, kondisi tersebut terjadi karena kurang nya dukungan sosial dari lingkungan sekitar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Dukungan Sosial dengan Kesepian pada Siswa Pondok Pesantren Nabil Husein Samarinda. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah 103 siswa SMP kelas satu Pondok Pesantren Nabil Husein Samarinda yang dipilih dengan menggunakan teknik total sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan skala Dukungan Sosial dan Kesepian. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi pearson product moment. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan diperoleh hasil penelitian bahwa terdapat hubungan antara Dukungan Sosial dengan Kesepian pada Siswa Pondok Pesantren Nabil Husein Samarinda dengan nilai koefisien korelasi Dukungan Sosian dengan Kesepian sebesar 0.555 dengan nilai signifikasnsi 0.000 (p > 0.05).

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Hubungan Dukungan Sosial dengan Kesepian pada Siswa Pondok Pesantren SMP Nabil Husein Samarinda
Pengarang Erika Putri - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ERI h 2024
Subyek Kesepian
Dukungan Sosial
Pondok Pesantren
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Psikologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua