Detail Cantuman Kembali
NADIA AZIZAH APRILIA - Personal Name

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS GOOGLE SITES DENGAN PENDEKATAN ETNOMATEMATIKA PADA MATERI POLA GAMBAR DAN POLA BILANGAN KELAS IV SD NEGERI 007 SUNGAI KUNJANG

Penelitian dan pengembangan ini dilatarbelakangi oleh perkembangan teknologi pada era society 5.0 yang semakin pesat sehingga dapat dimanfaatkan dalam kegiatan pembelajaran, salah satunya dengan mengembangkan media pembelajaran berbasis teknologi digital seperti google sites. Pengembangan media pembelajaran berbasis google sites ini juga diintegrasikan dengan pendekatan etnomatematika yang mengangkat konsep kebudayaan Kalimantan Timur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pengembangan, tingkat validitas, dan kepraktisan media pembelajaran berbasis google sites dengan pendekatan etnomatematika pada materi pola gambar dan pola bilangan kelas IV sekolah dasar. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan model ADDIE yang terdiri dari lima tahapan atau langkah pengembangan yakni: Analysis (analisis), Design (perancangan), Development (pengembangan), Implementation (implementasi), and Evaluation (evaluasi).Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SD Negeri 007 Sungai Kunjang yang berjumlah 22 orang dan 1 orang guru. Objek penelitian ini adalah pengembangan media pembelajaran berbasis google sites dengan pendekatan etnomatematika sebagai media pembelajaran materi pola gambar dan pola bilangan di kelas IV Sekolah Dasar. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan angket (kuesioner). Hasil penelitian ini menunjukkan tingkat validitas media pembelajaran berbasis google sites berdasarkan hasil validasi ahli materi memperoleh skor 93,3% dengan kategori sangat valid, hasil validasi ahli media memperoleh skor 92% dengan kategori sangat valid, dan hasil validasi ahli bahasa memperoleh skor 83,3% dengan kategori sangat valid. Kepraktisan media pembelajaran berbasis google sites berdasarkan hasil rata-rata skor respon peserta didik pada uji coba kelompok kecil memperoleh skor 87,3 % dengan kategori sangat praktis, hasil rata-rata skor respon peserta didik pada uji coba kelompok besar memperoleh skor 95,3 % dengan kategori sangat praktis, dan hasil skor respon guru memperoleh skor 96% dengan kategori sangat praktis. Sebagai data pendukung, keefektifan media pembelajaran yang dikembangkan berdasarkan hasil pre-test dan post-test memperoleh skor ratarata nilai N-Gain sebesar 0,7 dengan kategori sedang. Jika dipersentasekan, nilai NGain memiliki persentase sebesar 70% dengan kategori efektif.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS GOOGLE SITES DENGAN PENDEKATAN ETNOMATEMATIKA PADA MATERI POLA GAMBAR DAN POLA BILANGAN KELAS IV SD NEGERI 007 SUNGAI KUNJANG
Pengarang NADIA AZIZAH APRILIA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NAD p 2024
Subyek Media Pembelajaran,
Google Sites
Etnomatematika
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua