Detail Cantuman Kembali

RIAP TANAMAN NYAMPLUNG (Calophyllum inophyllum) DI KAWASAN HUTAN DENGAN TUJUAN KHUSUS HUTAN PENELITIAN SAMBOJA

Jofaldi Bagas Setia Mahendra. Riap Tanaman Nyamplung (Calophyllum inophyllum) di Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus Hutan Penelitian Samboja (dibimbing oleh Heru Herlambang dan Ariyanto)
Belakangan ini telah terjadi banyak kegiatan ekonomi masyarakat yang menyebabkan berkurangnya fungsi hutan. Hutan harus dikelola secara berkelanjutan untuk mendapatkan jaminan ketersediaan keanekaragaman hayati di masa kemudian. Usaha pelestarian yang dilaksanakan saat ini adalah kegiatan Areal Sumber Daya Genetik di KHDTK Samboja. Salah satu jenis tanaman yang memiliki potensial komersial tinggi adalah nyamplung yang diperkirakan 60% dari berat bijinya memiliki kandungan minyak sehingga berpotensi digunakan sebagai bahan baku pembuatan biodesel. Untuk itu perlu dilakukan pengukuran dimensi serta riap nyamplung untuk mengetahui usia produktif nyamplung dalam menghasilkan biji yang memiliki kandungan minyak besar. Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui nilai riap diameter, riap tinggi, dan riap volume pada tanaman nyamplung yang berumur enam tahun. Penelitian ini dilaksanakan di KHDTK Samboja, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan cara mengambil sampel acak pada setiap jalur yang ada di dalam petak. Pemilihan tanaman contoh dengan metode ini dilakukan agar pada setiap jalur terdapat perwakilan tanaman contoh untuk di ukur. Pemilihan tanaman contoh menggunakan intensitas sampling sebanyak 10%. Hasil dari penelitian ini adalah riap rata-rata tahunan (MAI) diameter pada umur 6 tahun sebesar 1,72 cm/tanaman/tahun, dan riap tahunan berjalan (CAI) diameter pada umur 6 tahun sebesar 1,97 cm/tanaman/tahun, dengan rata-rata nilai CAI diameter sebesar 2,00 cm/tanaman/tahun. Sementara itu, riap rata-rata tahunan (MAI) tinggi pada umur 6 tahun sebesar 1,06 m/tanaman/tahun dan riap tahunan berjalan (CAI) tinggi pada umur 6 tahun sebesar 0,55 m/tanaman/tahun, dengan rata-rata nilai CAI tinggi sebesar 1,06 m/tanaman/tahun. Serta riap rata-rata tahunan (MAI) volume pada umur 6 tahun sebesar 2,653 m3/ha/tahun dan riap tahunan berjalan (CAI) volume pada umur 6 tahun sebesar 6,255 m3/ha/tahun, dengan rata-rata nilai CAI volume sebesar 3,900 m3/ha/tahun

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul RIAP TANAMAN NYAMPLUNG (Calophyllum inophyllum) DI KAWASAN HUTAN DENGAN TUJUAN KHUSUS HUTAN PENELITIAN SAMBOJA
Pengarang JOFALDI BAGAS SETIA MAHENDRA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI JOF r 2024
Subyek Riap Tinggi
Riap Diameter
Calophyllum inophyllum
Riap Volume
KHDTK Samboja
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Kehutanan
Jurusan KEHUTANAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua