Detail Cantuman Kembali
EGA SULFIKA - Personal Name

ANALISIS KUALITAS SARANG BURUNG WALET MENGGUNAKAN METODE FUZZY TSUKAMOTO

Indonesia menjadi salah satu negara yang menghasilkan dan mengekspor sarang burung walet terbesar di dunia. Sarang burung walet memiliki banyak sekali manfaat, itu sebabnya tren ekspor sarang burung walet meningkat. Kualitas yang baik dapat mempengaruhi daya saing produk, harga jual, manfaat kesehatan yang dihasilkan, serta kepuasan konsumen. Selama ini pembeli masih melakukan klasifikasi kualitas sarang burung walet secara manual berdasarkan perkiraan pembeli sehingga dapat menimbulkan kesalahan pada saat melakukan penyortiran dan menyebabkan kerugian sehingga menurunkan nilai jual. Himpunan fuzzy digunakan untuk mengantisipasi hal tersebut karena dapat memberikan toleransi terhadap suatu nilai sehingga perubahan kecil pada nilai tidak akan memberikan dampak yang signifikan. Logika fuzzy biasanya digunakan untuk masalah yang mengandung elemen seperti noisy, ketidakpastian (uncertainty), dan ketidaktepatan (imprecise). Penggunaan logika fuzzy metode fuzzy Tsukamoto digunakan untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Tujuan penelitian ini menerapkan metode fuzzy Tsukamoto untuk menganalisis kualitas sarang burung walet. Data yang digunakan sebanyak 100 sampel sarang burung walet yang diperoleh pada 16 Oktober 2023. Proses penentuan kualitas sarang burung walet berdasarkan 5 variabel kriteria input, yaitu warna, bulu, jenis, kondisi, dan kadar air. Output fuzzy terdiri dari 3 kategori kualitas Sangat Bagus, Bagus, dan Tidak Bagus. Hasil penelitian ini didapatkan skala kualitas sarang burung walet untuk semua sampel berdasarkan kriteria yang diinputkan dengan memiliki nilai akurasi sebesar 97%.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS KUALITAS SARANG BURUNG WALET MENGGUNAKAN METODE FUZZY TSUKAMOTO
Pengarang EGA SULFIKA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI EGA a 2024
Subyek Sarang Burung Walet
Logika Fuzzy
Fuzzy Tsukamoto
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan INFORMATIKA
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua