Detail Cantuman Kembali
M. Arsyad - Personal Name

DAMPAK RELOKASI TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI PEDAGANG KAKI LIMA DI TAMAN PUTRI PETUNG KECAMATAN TANAH GROGOT KABUPATEN PASER

Relokasi merupakan pemindahan pedagang dari satu lokasi ke lokasi lainnya. Relokasi pedagang kaki lima yang sebelumnya berada di Taman Siring Kandilo yang kemudian dipindah ke Taman Putri Petung merupakan salah satu upaya untuk menertibkan pedagang kaki lima agar kawasan Taman Siring Kandilo terlihat rapi, indah, asri, tertib, dan tidak terkesan kumuh. Namun, adanya relokasi menimbulkan permasalahan perubahan baik dari segi sosial maupun ekonomi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan dampak relokasi terhadap kondisi sosial ekonomi pedagang kaki lima di Taman Putri Petung Kecamatan Tanah Grogot Kabupaten Paser. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan jenis penelitiannya yaitu penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan pendekatan yang dikemukakan oleh Miles dan Huberman yang terdiri dari tiga tahap yaitu reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Kecamatan Tanah Grogot Kabupaten Paser. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada dampak relokasi terhadap kondisi sosial ekonomi antara lain: 1. Dari segi sosial relokasi kawasan Taman Putri Petung berdampak positif terhadap interaksi sosial antar pedagang kaki lima masih terjalin dengan baik seperti kerjasama, serta meningkatnya kenyamanan yang dirasakan pedagang kaki lima setelah relokasi. Sedangkan, dampak negatif dari relokasi pedagang kaki lima adalah munculnya sikap pesimis pedagang kaki lima terhadap kepastian masa depan dalam berdagang. 2. Dari segi ekonomi, relokasi ini berdampak negatif terhadap pendapatan para pedagang kaki lima yang mana ratarata pedagang kaki lima mengalami penurunan pendapatan yang signifikan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul DAMPAK RELOKASI TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI PEDAGANG KAKI LIMA DI TAMAN PUTRI PETUNG KECAMATAN TANAH GROGOT KABUPATEN PASER
Pengarang M. Arsyad - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MAR d 2024
Subyek Pedagang Kaki Lima
Kondisi Sosial Ekonomi
Dampak
relokasi
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Pembangunan Sosial
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua