Detail Cantuman Kembali
AULIA WIRAHMAN - Personal Name

PERAN PEMERINTAH DALAM MENINGKATKAN PENDIDIKAN MELALUI PROGRAM KERJA SAMA DI WILAYAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana peran pemerintah dalam meningkatkan pendidikan melalui program kerja sama serta mengetahui apa saja faktor pendorong dan penghambat peran pemerintah dalam meningkatkan pendidikan melalui program kerja sama di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek peneliti, misalnya perilaku, persepsi, motivasi, dan tindakan. Dalam penelitian ini penulis akan menggunakan desain deskriptif yaitu sebagai cara sistematis yang mengangkat fakta atau karakteristik populasi, dan peran pemerintah dalam meningkatkan pendidikan melalui program kerja sama di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara. Hasil dalam penelitian ini pemerintah Kutai Kartanegara berfungsi sebagai penyedia dukungan dan kemudahan bagi aparatur daerah untuk mengakses program beasiswa. Pemerintah Daerah berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang kondusif dan memastikan tersedianya sumber daya yang diperlukan bagi aparatur daerah agar dapat mengikuti program beasiswa dengan lancar. Peran Pemerintah Daerah dalam program beasiswa menjadi kunci dalam memastikan kesuksesan dan manfaat maksimal bagi aparatur daerah. Komitmen untuk menyediakan dukungan dan kemudahan mencerminkan sikap inklusif dan perhatian terhadap pembangunan SDM yang lebih baik Faktor Pendorong Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara untuk berkomitmen kuat terhadap Program Beasiswa Kerja Sama merupakan pondasi yang kokoh dalam mencapai kesuksesan program ini. Ketika pemerintah memiliki kesadaran dan tekad yang tinggi untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan SDM melalui beasiswa, hal ini akan tercermin dalam upaya dan dedikasi mereka dalam melaksanakan program ini dengan sungguh-sungguh dan efektif. Faktor Penghambat Kurangnya informasi dan penyuluhan, jika masyarakat kurang mendapatkan informasi yang memadai tentang program beasiswa atau cara mengaksesnya.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERAN PEMERINTAH DALAM MENINGKATKAN PENDIDIKAN MELALUI PROGRAM KERJA SAMA DI WILAYAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA
Pengarang AULIA WIRAHMAN - Personal Name
No. Panggil TESIS AUL p 2024
Subyek Pendidikan
Program Kerja Sama
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Jurusan MAGISTER ILMU EKONOMI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua