Detail Cantuman Kembali
Echa Monicha Hong - Personal Name

PENGETAHUAN, SIKAP DAN TINDAKAN SADARI PADA SISWI SMAN 1 LONG APARI KABUPATEN MAHAKAM ULU DALAM UPAYA DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA

Nama : Echa Monicha Hong Program Studi : Kedokteran Judul : Pengetahuan, Sikap dan Tindakan SADARI pada Siswi SMAN 1 Long Apari Kabupaten Mahakam Ulu dalam Upaya Deteksi Dini Kanker Payudara Kanker payudara menjadi penyebab kematian utama akibat kanker pada wanita, saat ini sudah banyak terjadi pada usia muda. Tingginya mortalitas kanker payudara disebabkan oleh banyaknya penderita yang baru memeriksakan diri saat stadium lanjut. Pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) merupakan upaya deteksi dini kanker payudara yang dapat membantu menurunkan kasus kanker. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan One group pretest posttest design, bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan, sikap dan tindakan SADARI pada remaja putri di SMAN 1 Long Apari. Data pada penelitian menggunakan data primer yang diperoleh melalui pengisian kuesioner oleh siswi kelas XI dan XII sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan. Hasil menunjukkan pengetahuan siswi sebelum penyuluhan paling banyak kategori kurang (57,8%) dan sesudah penyuluhan paling banyak didapatkan kategori baik (73,3%). Sebelum penyuluhan mayoritas responden memiliki sikap SADARI positif (77,8%) dan sesudah penyuluhan meningkat menjadi 100%. Sebelum penyuluhan mayoritas responden memiliki tindakan SADARI kurang (86,7%) dan sesudah penyuluhan paling banyak didapatkan kategori baik (48,9%). Kata Kunci : Kanker Payudara, SADARI, Remaja Putri

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGETAHUAN, SIKAP DAN TINDAKAN SADARI PADA SISWI SMAN 1 LONG APARI KABUPATEN MAHAKAM ULU DALAM UPAYA DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA
Pengarang Echa Monicha Hong - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ECH p 2024
Subyek : Kanker Payudara, SADARI, Remaja Putri
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2024
Penerbit Fakultas Kedokteran
Jurusan Kedokteran
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua