Formulasi Konsentrasi Ekstrak Pedada (Sonneratia sp) dan Kunyit (Curcuma domestica) Pada Minuman Herbal Terhadap Sifat Fisikokimia
Sonneratia sp atau pedada merah merupakan tumbuhan yang hidup pada kondisi lingkungan yang bersalinitas tinggi. Kunyit mengandung senyawa kurkumin yang merupakan senyawa fenolik dengan aktivitas yang beragam diantaranya antibakteri, antioksidan, anti inflamasi, anti imunodefisiensi, antivirus, anti jamur dan anti infeksi. Minuman herbal ini merupakan minuman dengan campuran ekstrak buah pedada dan kunyit, serta tanaman herbal lainnya seperti serai dan kayu manis. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui sifat fisikokimia pada olahan minuman herbal formulasi ekstrak buah pedada dan kunyit dan mana formulasi terbaik dari ekstrak buah pedada dan kunyit. Penelitian ini dilakukan di Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman dari bulan April sampai Juli 2023. Metode penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 ulangan. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan sidik ragam. Jika terdapat berbeda nyata maka akan dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) taraf 5%.Hasil penelitian menunjukan minuman herbal dengan perlakuan perbandingan ekstrak buah pedada : kunyit (10 : 50) memberikan nilai aktivitas antioksidan sebesar 13,66 ppm, nilai vitamin C sebesar 3,52%, nilai derajat keasaman sebesar 5,85% dan nilai total padatan terlarut sebesar 4,30o. Kombinasi eksatrak buah pedada dan kunyit berpengaruh nyata terhadap parameter uji antioksidan, vitamin C, dan derajat keasaman (pH) pada minuman herbal, sedangkan pada parameter uji total padatan terlarut berpengaruh tidak nyata.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | Formulasi Konsentrasi Ekstrak Pedada (Sonneratia sp) dan Kunyit (Curcuma domestica) Pada Minuman Herbal Terhadap Sifat Fisikokimia |
---|---|
Pengarang | Inggi Yudi Setyawan - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI ING f 2024 |
Subyek | minuman herbal, antioksidan , vitamin C, derajat k |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Pertanian |
Jurusan | Teknologi Hasil Pertanian |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY