ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DENGAN METODE QUANTITATIVE STRATEGIC PLANNING MATRIX (QSPM) (STUDI KASUS KEBAB KOTA RAJA SAMARTINDA)
Kebab Kota Raja Samarinda merupakan salah satu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di bidang industri makanan di Kota Samarinda. Kebab Kota Raja Samarinda menerapkan promosi menggunakan sosial media dan tidak mengikuti pangsa pasar untuk bersaing pada penjualan online di e-commerce. Karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis mengenai faktor internal dan eksternal dari kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman serta merumuskan strategi pemasaran yang cocok untuk Kebab Kota Raja Samarinda, agar mampu bersaing dan meningkatkan penjualan dengan menggunakan metode Quantitative Strategic Planning Matrix (QSPM). QSPM merupakan suatu teknik untuk mengidentifikasi alternatif strategi yang sesuai atau terbaik bagi kondisi perusahaan. QSPM dirancang untuk menentukan kemenarikan relatif dan mengevaluasi pilihan strategi alternatif yang dapat dilaksanakan secara objektif, berdasarkan faktor-faktor internal dan eksternal yang telah diidentifikasikan pada matriks IFE dan EFE.Terdapat 3 tahapan analisis strategi yaitu tahap input, tahap pencocokan dan keputusan. Perolehan yang didapatkan dari matriks IFE adalah 2,701, sedangkan pada matriks EFE adalah 2,479 dan dilanjutkan dengan tahap pencocokan menggunakan matriks CPM, IE, SWOT, Grand Strategy. Hasil dari keseluruhan metode yang digunakan untuk strategi prioritas dengan menggunakan metode QSPM dalam tahap keputusannya. Strategi yang diprioritaskan untuk dirumuskan dan diimplementasikan yaitu, mempertahankan kualitas produk dengan cita rasa yang bervariatif dengan STAS sebesar 6,994.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DENGAN METODE QUANTITATIVE STRATEGIC PLANNING MATRIX (QSPM) (STUDI KASUS KEBAB KOTA RAJA SAMARTINDA) |
---|---|
Pengarang | ASHAR - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI ASH a 2024 |
Subyek | Analisis SWOT, CPM, Grand Strategy, Kebab, Strateg |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2024 |
Penerbit | Fakultas Teknik |
Jurusan | Teknik Industri |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY