Detail Cantuman Kembali
Fachra Athalifa Firdiani - Personal Name

ANALISIS KUALITAS UDARA DENGAN METODE DRIVING FORCE, PRESSURE, STATE, IMPACT DAN RESPONSE DI KOTA SAMARINDA KALIMANTAN TIMUR

Kualitas udara menjadi salah satu poin komponen yang penting di dalam lingkungan karena hal ini dapat berkaitan dengan tingkat keberlangsungan hidup. Tetapi semakin bertambahnya jumlah kendaraan bermotor, industri, dan aktivitas manusia menyebabkan peningkatan emisi gas berbahaya ke atmosfer yang berdampak pada kualitas udara yang buruk sehingga menimbulkan pencemaran udara. Upaya menjaga mutu ambien agar dapat memberikan daya dukung bagi makhluk hidup untuk hidup secara optimal adalah dengan melakukan penganggulangan pencemaran udara serta pemulihan mutu udara menjadi lebih baik, sehingga dilakukan penelitian kualitas udara di Kota Samarinda ini dengan tujuan mengetahui kualitas udara berdasarkan Indeks Kualitas Udara serta menganalisis perbaikan berkelanjutan dengan menggunakan metode DPSIR. Penelitian ini menggunakan data sekunder dimana datanya berasal dari Dinas Lingkungan Hidup dan Badan Statistik Kota Samarinda, sedangkan data primer berasal dari hasil wawancara kepada Instansi tersebut. Selanjutnya data tersebut di analisis menggunakan metode DPSIR dengan menguraikan aspek aspek yang ditimbulkan sebab akibat terutama pada indeks kualitas udara. Berdasarkan data didapatkan nilai Indeks Kualitas Udara sebesar 81,8129 di Kota Samarinda dan diklasifikasikan masuk ke dalam kategori Baik dengan nilai ambang batas berlaku. Untuk Driving Force (Pemicu) : Pertumbuhan penduduk dan pertumbuhan ekonomi. Pressure (Tekanan) : Meningkatnya aktivitas terhadap alat transportasi dan konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) pada kendaraan bermotor. State (Kondisi Saat Ini) : Kualitas mutu udara ambien permukaan di kategorikan Baik. Impact (Dampak) : Kesehatan masyarakat terhadap saluran pernapasan atas (ISPA). Response (Upaya) : Kegiatan pembinaan dan pengawasan terhadap Lingkungan Hidup di sekolah (Adiwiyata), Kampung Iklim pada masyarakat setempat (ProKlim), pembuatan Ruang Terbuka Hijau (RTH) untuk mengurangi emisi yang dihasilkan serta mengeluarkan kebijakan terhadap pengelolaan sampah yang terkait larangan pembakaran sampah.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS KUALITAS UDARA DENGAN METODE DRIVING FORCE, PRESSURE, STATE, IMPACT DAN RESPONSE DI KOTA SAMARINDA KALIMANTAN TIMUR
Pengarang Fachra Athalifa Firdiani - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FAC p 2023
Subyek kota samarinda
Kualitas Udara
Metode DPSIR
Indeks Kualitas Udara
Indeks Standar Pencemaran Udara
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Lingkungan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua