Detail Cantuman Kembali
MUZALIA AWGUSTIA NEGARA - Personal Name

ANALISIS POTENSI TIMBULAN SAMPAH ELEKTRONIK SEKTOR RUMAH TANGGA DI KECAMATAN SAMARINDA ULU

Sampah elektronik menjadi isu permasalahan dimana pertumbuhannya yang cepat dan belum ada regulasi spesifik terkait penanganan dan pengelolaan sampah elektronik. Seiring perkembangan teknologi dan informasi yang cepat menyebabkan berubahnya lifestyle masyarakat untuk mengikuti perkembangan teknologi terbaru sehingga umur pakai peralatan elektronik menjadi cepat rusak atau tergantikan. Gaya hidup tersebut menyebabkan jumlah timbulan sampah elektronik akan terus meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berat timbulan sampah elektronik di Kecamatan Samarinda Ulu. Penelitian dilakukan di Kecamatan Samarinda Ulu meliputi 8 kelurahan dengan jumlah penduduk sebesar 131.774 jiwa. Penelitian ini menggunakan teknik wawancara langsung kepada responden dengan menggunakan metode stratified random sampling berdasarkan SNI 19-3694-1994. Total sampling dari perumahan yaitu 183 KK dengan klasifikasi rumah permanen, semi permanen dan non permanen serta 74 sampel sampah non perumahan yang terdiri dari sekolah, toko, kantor, hotel, pasar dan rumah makan. Dari hasil data tersebut akan diperkirakan hal yang dapat dilakukan kedepan untuk menanggulangi sampah elektronik serta mengetahui proses pengelolaannya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan potensi timbulan sampah elektronik yang dihasilkan tiap orang per tahun untuk wilayah Kecamatan Samarinda Ulu yaitu sebesar 3,01 kg/orang/tahun. Jumlah timbulan sampah elektronik dari sektor perumahan pada tahun 2021 sebesar 397 ton/tahun hingga tahun 2027 menjadi 424 ton/tahun. Potensi timbulan sampah elektronik non perumahan pada sarana sekolah yaitu sebesar 0,01 kg/m2 /hari, sarana perkantoran sebesar 0,13 kg/m2 /hari, sarana pertokoan sebesar 0,60 kg/m2 /hari, sarana rumah makan sebesar 0,18 kg/m2 /hari, sarana pasar sebesar 0,01 kg/m2 /hari dan sarana hotel sebesar 0,02 kg/m2 /hari. Penanganan sampah elektronik yang dilakukan masyarakat di Kecamatan Samarinda Ulu diantaranya yaitu, 31% dibuang, 28% disimpan, 28% dijual dan 13% diperbaiki. Berdasarkan hasil penelitian, skema rekomendasi pengelolaan sampah elektronik dilakukan dengan metode Extended Producer Responsibility (EPR) dimana produsen wajib mengelola barang yang telah mereka produksi.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS POTENSI TIMBULAN SAMPAH ELEKTRONIK SEKTOR RUMAH TANGGA DI KECAMATAN SAMARINDA ULU
Pengarang MUZALIA AWGUSTIA NEGARA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MUZ p 2023
Subyek stratified random sampling
Potensi Timbulan Sampah Elektronik
Sampah Elektronik
Kecamatan Samarinda Ulu
Extended Producer Responsibility (EPR)
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Lingkungan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua