Detail Cantuman Kembali
Joice Agnes Widians - Personal Name

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PRIBADI YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PT HARMONI DINAMIK INDONESIA (HDI) DI SAMARINDA

Perkembangan produk kesehatan khususnya suplemen untuk meningkatkan imunitas tubuh mulai meningkat akibat timbulnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan mereka. Produk HDI merupakan produk kesehatan yang berbahan dari sari madu atau produk perlebahan yang mulai diminati oleh masyarakat. Berbagai faktor yang mempengaruhi masyarakat untuk membeli produk kesehatan adalah perilaku konsumen yang dipengaruhi empat faktor, salah salah satunya faktor pribadi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh faktor pribadi yang terdiri dari Usia dan Tahap Siklus Hidup, Pekerjaan dan Keadaan Ekonomi, Kepribadian dan Konsep diri, Gaya Hidup dan Nilai terhadap keputusan pembelian produk HDI di Samarinda. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantititatif dengan Metode Structural Equal Modelling – Partial Least Square (SEM-PLS) dengan jumlah sampel sebesar 92 responden di Samarinda. Hasil studi menunjukkan bahwa Pekerjaan dan Keadaan Ekonomi, Gaya Hidup dan Nilai memiliki pengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian. Sedangkan, Usia dan Tahap Siklus Hidup memiliki pengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap keputusan pembelian. Selain itu, Kepribadian dan Konsep Diri memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Penelitian ini menunjukkan bahwa faktor-faktor pribadi mempengaruhi Keputusan Pembelian Produk HDI di Samarinda. Oleh karena itu PT. Harmoni Dinamik (HDI) harus mempertimbangkan strategi dan kebijakan untuk mempertahankan kinerja perusahaan dan agar Konsumen tetap memilih produk yang ditawarkan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PRIBADI YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PT HARMONI DINAMIK INDONESIA (HDI) DI SAMARINDA
Pengarang Joice Agnes Widians - Personal Name
No. Panggil THESIS JOI a 2023
Subyek Faktor-faktor Pribadi, Keputusan Pembelian, SEM-PL
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Jurusan Magister Manajemen
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua