STUDI KASUS PENERAPAN SNI 2716 (TERASI UDANG) PADA UMKM UMBARING BERAU
Standar nasional indonesiakhususnya yang terkait dengan produk perikanan memiliki arti penting standar sebagai upaya untuk mengurangi potensi bahaya, dengan diketahuinya gapdan upaya mengatasi potensi tersebut dalam penerapan SNI sebagai upaya untuk melindungi konsumen, memperkuat industri dan pasar domestik, diharapkan tidak terjadi gangguan terhadap keamanan pangan (food safety) dan mutu produk pengolahan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui indikator yang menjadi perbaikan pada UMKM Umbaring Berau terhadap penerapan SNI dan untuk mengetahui kesiapanUMKM Umbaring Berau dalam memperoleh SNI dengan menggunakan metode gapanalisis Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret hingga bulan Mei 2021 bertempat di UMKM Umbaring Berau yang terletak di jalan Raja Alam 2 Sambaliung, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan gap analisis dan metode deskripif. Hasil survei observasi dan wawancara setelah penerapan SNI dengan gapyang belum sesuai dengan standar sertifikasi SNI berdasarka peraturan pemerintah BSN RI no 6 tahun 2019. Hal yang dapat ditingkatkan lagi berupa kesesuaian dalam peraturan menteri perindustrian nomor 75 tahun 2010 tentang cara produksi pangan olahan yang baik (GMP),peraturan menteri kelautan dan perikanan nomor PER.19 tahun 2010 tentang pengendalian sistem jaminan mutu dan keamanan hasil perikanan, UMKM Umbaring Berau belum menerapkan SNI ISO 9001 dan HACCP dan peraturan Menteri Kesehatan nomor 33 tahun 2012 tentang Bahan Tambahan Pangan. Hasil penelitian gapanalisis dapat disimpulkan bahwa penerapan SNI 2716 tahun 2016 pada UMKM Umbaring Berau masih belum sesuai, dari hasil perhitungan presentasi yaitu 50-74% karena masih harus meningkatkan kesiapan untuk menuju sertifikasi SNI.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | STUDI KASUS PENERAPAN SNI 2716 (TERASI UDANG) PADA UMKM UMBARING BERAU |
---|---|
Pengarang | Rasidah Zulkiah - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI RAS s 2023 |
Subyek | UMKM,gap analisis,food safety,ISO 9001 |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2023 |
Penerbit | Fakultas Pertanian |
Jurusan | Teknologi Hasil Pertanian |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY