Detail Cantuman Kembali
Yulia Paramita - Personal Name

Pengendalian Penyakit Penting pada Tanaman Porang (Amosphopallus muelleri Blume) Menggunakan Jamur Agensia Hayati Secara In vitro

YULIA PARAMITA. Pengendalian Penyakit Penting Pada Tanaman Porang (Amorphopallus muelleri Blume) Menggunakan Jamur Agensia Hayati Secara In Vitro. Jurusan Agroekoteknologi Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman 2023 (Dibawah bimbingan Sopialena dan Sofian). Porang merupakan Tanaman Porang (Amorphophallus muelleri Blume) termasuk dalam familyAraceae, yaitu jenis tanaman umbi-umbian yang mampu hidup di berbagai jenis dan kondisi tanah yang memiliki prosp.ek pengembangan yang besar di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyakit penting yang terdapat pada tanaman porang dan penyebab nya, serta jamur-jamur endofit pada tanaman porang (Amorphorpallus muelleri Blume) dan potensinya sebagai agensia pengendali hayati. Lokasi Pengambilan sampel di kebun percobaan Fakultas Pertanian Fakultas pertanian, Universitas Mulawarman, Desa Karang Tunggal, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Ilmu Hama Penyakit Tumbuhan Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman. Kegiatan
dilaboratorium meliputi isolasi, identifikasi dan uji daya antagonis menggunakan tanaman porang sehat untuk memperoleh jamur endofit dan tanaman porang sakit yang menimbulkan gejala untuk memperoleh jamur patogen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jamur endofit yang terisolasi pada tanaman porang dari lokasi terdapat 3 jenis yaitu: Gliocladium sp., Trichoderma sp. dan Aureobasidium sp., sedangkan jamur patogen yang ditemukan menyerang tanaman porang yaitu Fusarium sp., Rhizoctonia sp., dan Cercospora sp. Berdasarkan hasil uji antagonis secara in-vitro bahwa ketiga jamur endofit terhadap tiga jamur patogen, kemampuan jamur endofit sebagai agens hayati tingkat tertinggi penghambatan terjadi pada 7 HSI (Hari Setelah Isolasi) dengan nilai tertinggi pertaman oleh jamur Gliocladium sp. yakni 68,75 % pada pengujian In vitro terhadap penyakit Rhizoctonia sp., diikuti oleh Aureobasidium sp. terhadap penyakit Fusarium sp. dengan nilai 56,60 % jamur Aureobasidium sp terhadap Cercospora sp. dengan rata rata 69,23 %.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengendalian Penyakit Penting pada Tanaman Porang (Amosphopallus muelleri Blume) Menggunakan Jamur Agensia Hayati Secara In vitro
Pengarang Yulia Paramita - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI YUL p 2023
Subyek Jamur endofit, Porang, Penyakit Porang
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agroekoteknologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua