Detail Cantuman Kembali
Irmayanti Jasmin - Personal Name

BUDAYA KEMISKINAN TIGA KELUARGA DI KELURAHAN SIDODAMAI KOTA SAMARINDA

Irmayanti Jasmin, Budaya Kemiskinan Tiga Keluarga di Kelurahan Sidodamai Kota Samarinda. Bimbingan oleh Dr. Sukapti., S. Sos., M. Hum selaku dosen pembimbing 1.Latar belakang dari penelitian ini adalah dimana kemiskinan merupakan suatu fenomena sosial yang kompleks dan mempengaruhi aspek kehidupan inidividu dan masyarakat. Kondisi kemiskinan ini yang di pengaruhi oleh beberapa faktor seperti rendahnya tingkat pendidikan serta sulitnya lapangan pekerjaan yang ada di wilayah tersebut membuat mereka merasa putus asa dan tidak percaya diri sehingga timbul budaya kemiskinan yang terdapat dalam tiga keluarga di Kelurahan Sidodamai Kota Samarinda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kondisi budaya kemiskinan dalam ukuran kualitas ekonomi serta bagaimana bentuk perilaku budaya kemiskinan pada Tiga Keluarga di Kelurahan Sidodamai, Kecamatan Samarinda Ilir. Metode penelitian yang peneliti gunakan kali ini yaitu jenis penelitian deksriptif kualitatif. Dalam pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan studi pustaka. Informan dalam penelitian ini adalah tiga keluarga yang berada di Kelurahan Sidodamai, Kota Samarinda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam tiga keluarga yang ada di Kelurahan Sidodamai, Kota Samarinda ini masih terdapat budaya kemiskinan yang ditandai dengan adanya pola pikir dan perilaku yang berkembang di dalam komunitas masyrakat yang hidup dalam kondisi kemiskinan. Budaya kemiskinan tersebut dapat di lihat pada level individu, level keluarga serta pada level masyarakat. Pada level individu, ditandai dengan adanya sikap tidak percaya diri, putus asa serta pemikiran yang singkat sehingga membuat mereka sulit keluar dari budaya kemiskinan. Pada level keluarga dapat dipengaruhi oleh pola hubungan dinamika keluarga seperti rendahnya pendidikan dalam keluarga karena ketidakstabilan keuangan serta singkatnya masa kanak-kanak yang mengharuskan mereka ikut berperan dalam pemenuhan kebutuhan keluarga. Pada level komunitas ditandai dengan adanya stigma sosial terhadap kaum miskin sehingga kurangnya interaksi antarlingkungannya. Fokus terhadap pemenuhan hidupnya juga membuat mereka kurang berpartisipasi dalam kegiatan atau agenda yang diadakan oleh lingkungan sekitar mereka. Hal ini lah yang memperkuat adanya budaya kemiskinan dalam level komunitas.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul BUDAYA KEMISKINAN TIGA KELUARGA DI KELURAHAN SIDODAMAI KOTA SAMARINDA
Pengarang Irmayanti Jasmin - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI IRM b 2023
Subyek Kemiskinan
Budaya Kemiskinan
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Pembangunan Sosial
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua